Fatikhin, Ferdian (2017) Pengaruh Konflik dan Stres Kerja terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Cabang Soekarno Hatta Malang,. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara simultan dan parsial dari variabel konflik kerja (X1) dan Stres Kerja (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y1). Jenis penelitian yang digunakan yaitu Explanatory Research dengan pendekatan Kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan angket kuesioner yang diberikan kepada 43 karyawan pada PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk cabang Soekarno Hatta Malang. Penelitian ini menggunakan analisis deskripsi dan analisis regresi linear berganda yang dibantu dengan computer dengan software SPSS versi 23 untuk Windows. Hasil dari analisis deskripsi menunjukkan bahwa nilai rata-rata jawaban dari responden dari variabel konflik kerja (X1) mempunyai nilai sebesar 2,91, variabel stres kerja (X2) memiliki nilai rata-rata sebesar 2,5, dan variabel kinerja karyawan memiliki nilai rata-rata sebesar 4,11. Hasil dari analisis regresi linier berganda pada tabel Coefficients diperoleh persamaan Y= 37,030-0,191X1-0,285X2 yang berarti setiap penambahan satu satuan X1 (konflik kerja) akan menurunkan nilai Y (kinera karyawan) sebesar -0,191 dan setiap penambahan satu satuan X2 (stres kerja) akan menurunkan nilai Y (kinerja karyawan) sebesar -0,285. Secara simultan diperoleh nilai Fhitung (10,980) > Ftabel (3,23) dengan nilai tingkat sig t (0,000) < α (0,05) yang mengindikasikan bahwa konflik kerja (X1) dan stres kerja (X2) secara simultan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Secara parsial nilai thitung konflik kerja (X1) menunjukkan nilai -2,471 dan stres kerja (X2) menunjukkan nilai -2,292 yang lebih besar ( > ) dari–ttabel dengan nilai -2,021. Serta signifikansi konflik kerja (X1) nilai sig t 0,018 < α 0,05 dan signifikansi stres kerja (X2) dengan nilai sig t 0,027 < α 0,05 yang mengidikasikan bahwa konflik kerja (X1) dan stres kerja (X2) secara parsial berpengaruh negative dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2017/346/051704673 |
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 19 Jun 2017 11:36 |
Last Modified: | 19 Jun 2017 11:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119653 |
Actions (login required)
View Item |