Pakarti, InesTri (2017) Analisis Strategi Pendataan dalam Peningkatan Objek PBB-P2 (Studi pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jombang),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian tentang Analisis Strategi Pendataan dalam Peningkatan Objek PBB-P2 (Studi pada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jombang) bertujuan untuk mengetahui apa saja strategi yang dirancang untuk mendata keseluruhan objek PBB-P2 beserta penerapannya di Kabupaten Jombang. Tujuan lainnya yakni untuk mengetahui faktor pendorong dan penghambat yang mempengaruhi pelaksanaan strategi pendataan dalam rangka menjaring potensi yang ada melalui upaya intensifikasi dan ekstensifikasi pajak daerah yang telah dilakukan. Jenis penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Fokus penelitian ini adalah strategi pendataan yang dilakukan Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Jombang dalam meningkatkan objek PBB-P2. Lokasi penelitian bertempat di Kabupaten Jombang dengan situs penelitian di Kantor Badan Pendapatan Daerah sebagai instansi yang berwenang mengelola PBB-P2. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan analisis SWOT (Strenght, Weakness, Opportunity, Threat) dan menghasilkan 4 elemen strategi yaitu Pertama, strategi S-O yang meliputi pemaksimalan kegiatan pendataan potensi PBB-P2 yang belum terjamah ditopang dengan pegawai yang berkomitmen untuk berjiwa pendata, ketersediaan sarana prasarana yang memadai dan kemudahan jalur koordinasi dengan pihak ketiga serta menjaga rutinitas sosialisasi terkait PBB-P2 ke berbagai kecamatan, kelurahan atau desa dan penambahan wilayah sosialisasi hingga pelosok desa. Kedua, strategi W-O yang meliputi kerjasama dengan pihak ketiga atau instansi terkait untuk mendata objek PBB-P2 di Kabupaten Jombang, lebih mengefisiensikan biaya untuk kegiatan pendataan yang dilakukan dengan sistem menyicil dan mengadakan pelatihan dan mengusahakan pengembangan SDM Bapenda Kabupaten Jombang. Ketiga, strategi S-T yaitu pencocokkan data yang tersimpan dalam SISMIOP dan peta blok dengan keadaan di lapangan yang bisa dilakukan dengan cara survey langsung atau melalui pihak ketiga. Keempat, strategi W-T yaitu Bapenda Kabupaten Jombang mengadakan hiring rutin dengan Wajib Pajak maupun perangkat desa terkait dengan permasalahan PBB-P2.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2017/267/051704279 |
Commentary on: | Eprints 0 not found. |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 15 Jun 2017 14:12 |
Last Modified: | 15 Jun 2017 14:12 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119565 |
Actions (login required)
View Item |