Pengembangan Sektor Pariwisata Sebagai Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (Studi Pada Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Batu)

Hidayat, Syarif (2016) Pengembangan Sektor Pariwisata Sebagai Upaya Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (Studi Pada Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilakukan atas dasar keingintahuan penulis terhadap pengembangan pariwisata yang di lakukan oleh dinas pariwisata dan kebudayaan kota batu sebagai upaya meningkatkan pendapatan asli daerah. Tujuanya untuk mendeskripsikan dinas pariwisata dan kebudayaan kota batu dalam mengembangkan sektor pariwisata sebagai upaya peningkatan pendapatan asli daerah. Selain itu tujuan lainya adalah mendeskripsikan mengenai faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pengembangan sektor pariwisata. Dalam penelitian ini metode yang di gunakan adalah metode deskriptif dengan mengunakan pendekatan kualitatif. Lokasi dan situs penelitian yaitu berlokasi di kota batu dan situs penelitian di dinas pariwisata dan kebudayaan dan beberapa tempat wisata. Jenis dan sumber data yang di gunakan yaitu sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang di gunakan terdiri dari wawancara, dokumentasi dan observasi. Intrumen penelitian terdiri dari peneliti sendiri, pedoman wawancara dan cacatan lapangan. Analisis data yang di gunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan bahwa pengembangan sektor pariwisata sebagai upaya peningkatan pendaptan asli daerah yang di lakukan oleh dinas pariwisata dan kebudayaan kota batu yaitu melakukan pengembangan desa menjadi desa wisata dan melakukan pengembangan objek wisata dengan menambahkan fasilitas sarana dan prasarana. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia. Peningkatan kerjasama bagi aparatur pemerintah, swasta dan masyarakat. Pengembangan sektor pariwisata yang dilakukan didukung oleh faktor alam, masyarakat dan dana, dan faktor penghambatnya yaitu kurangnya dana, dan kurangnya kerjasama antar pemerintah, swasta dan masyarakat. Saran dari penelitian ini yaitu dinas pariwisata dan kebudayaan kota batu harus meningkatkan kerjasama dengan instansi lain baik antar pemerintah, swasta dan masyarakat

English Abstract

This study was conducted based on the curiosity of the writer towards the development on tourism sector which is done by Tourism and Cultural Departement in Batu City as means to increase the locally-generated revenue in considering the number of tourism potential in the form of attraction, cultural tourism or travel. Therefore, the effort of development that was done in tourism sector is expected to be able to contribute for locally-generated revenue. The purpose of the study is to describe the Tourism and Cultural Department in Batu city in developing tourism sector as means for increasing the locally-generated revenue. Besides, other purpose is to describe the supporting factors and obstacles in the implementation of the development of the tourism sector. This study used descriptive method by using a qualitative approach. The location and research sites are located in Batu city and research sites of Tourism and Cultural Department and several tourist attractions. Types and sources of data used in this study are primary and secondary data sources. The data collection techniques consist of interviews, documentation and observation. Research instruments consist of the researchers themselves, interview and remarks field. Analysis of data is data reduction, data presentation and drawing conclusion. Based on the research, the strategy of development of the tourism sector as means to increase the locally-generated revenue which is done by the tourism and cultural department in Batu city is to develop the village to become a tourist village and also developing the tourist attractions by adding the facility and infrastructure such as expansion the sites, roadworking and public road lighting. Doing the promotion either print media or electronic media. Improving the quality of human resource and empowerment of tourism resource by training and increasing of the cooperation between government officials, private and society. The development of the tourism sector powered by natural factors, communities and funding, and the inhibiting factor is the lack of funds, and lack of cooperation between government, private and society. The suggestion from this study is Tourism and Cultural Department must improve the cooperation with other institutions, either with the government, private and society and also increasing the supervision on tourism sector development in Batu city either it is managed by priveate or government.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/977/051612118
Commentary on: Eprints 0 not found.
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 25 Nov 2016 10:21
Last Modified: 19 Oct 2021 03:51
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119356
[thumbnail of Syarif_Hidayat_(0910313135).pdf]
Preview
Text
Syarif_Hidayat_(0910313135).pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item