Rohmah, EviLuthfiatur (2016) Peran Perpustakaan Desa dalam Menumbuhkan Minat dan Kebiasaan Membaca Masyarakat” (Studi Pada Perpustakaan Desa “Srikandi” Desa Kebonagung Kecamatan Pakisaji Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Perpustakaan Desa “Srikandi” sebagai salah satu sarana yang didirikan oleh Pemerintah Desa Kebonagung sebagai penyedia informasi bagi masyarakat desa dan juga mempunyai peran penting dalam menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca masyarakat. Dalam perkembangannya, Perpustakaan Desa “Srikandi” telah memperoleh beberapa prestasi yaitu juara III lomba perpustakaan tingkat Kabupaten Malang pada tahun 2011, juara 1 lomba perpustakaan tingkat Kabupaten Malang tahun 2012 dan 2013, dan juga juara II lomba perpustakaan tingkat provinsi jawa timur tahun 2013 dan 2014. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yang bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis peran Perpustakaan Desa “Srikandi” dalam menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca masyarakat, faktor pendukung dan penghambat yang dimiliki serta upaya-upaya yang dilakukan dalam menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca masyarakat. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan cara wawancara, observasi dan juga pengumpulan data sekunder. Teknik analisis data yang digunakan adalah Model Interaktif oleh Miles, Huberman, dan Saldana (2014) dengan melakukan kondensasi data, penyajian data, selanjutnya yang terakhir adalah penarikan dan verifikasi kesimpulan. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa peran Perpustakaan Desa “Srikandi” dalam menumbuhkan minat dan kebiasaan membaca masyarakat dikatakan cukup baik walaupun masih terdapat beberapa hambatan. Peran Perpustakaan Desa “srikandi” diwujudkan dalam menyediakan koleksi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, menyediakan layanan perpustakaan serta memberikan motivasi kepada masyarakat dengan mengadakan kegiatan-kegiatan di perpustakaan. Agar peran yang dilakukan dapat berjalan dengan baik, Perpustakaan Desa “Srikandi” melakukan beberapa upaya yaitu dengan cara meningkatkan kualitas dan profesionalitas pengelola perpustakaan, meningkatkan sarana prasarana perpustakaan, meningkatkan koleksi perpustakaan, mengadakan promosi perpustakaan, membangun kerjasama antar perpustakaan, meningkatkan variasi layanan perpustakaan serta dukungan anggaran yang diperlukan dalam pengembangan perpustakaan.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2016/653/051609001 |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 12 Oct 2016 09:14 |
Last Modified: | 12 Oct 2016 09:14 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/119000 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |