Analisis Perhitungan Biaya Standar Sebagai Salah Satu Pendukung Efisiensi Biaya Produksi (Studi Pada Koperasi Serba Usaha Brosem Batu Pada Tahun 2015)

Megawati, DwiLestari (2016) Analisis Perhitungan Biaya Standar Sebagai Salah Satu Pendukung Efisiensi Biaya Produksi (Studi Pada Koperasi Serba Usaha Brosem Batu Pada Tahun 2015). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Salah satu upaya perusahaan dalam memenangkan persaingan pasar adalah dengan melakukan usaha yang mendukung efisiensi, yaitu dengan melakukan analisis perhitungan biaya standar. Penetapan biaya standar pada perusahaan akan memunculkan adanya perbedaan antara biaya standar yang ditetapkan perusahaan dan biaya aktual yang terjadi selama periode akuntansi. Melalui analisis varians, dapat diketahui apakah perbedaan yang terjadi menguntungkan (favorable) atau tidak menguntungkan (unfavorable). Apabila perusahaan dapat mengetahui penyebab perbedaan yang terjadi dan mampu melakukan upaya perbaikan maka perusahaan berhasil melakukan upaya yang mendukung efisiensi biaya produksi. Penelitian dilakukan di Koperasi Serba Usaha (KSU) Brosem Batu. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan: (1) Mengetahui gambaran biaya produksi standar. (2) Mengetahui bagaimana analisis perhitungan biaya produksi standar dapat mendukung efisiensi biaya produksi. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan kajian dokumen. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis varians bauran dan hasil terhadap varians bahan baku langsung, varians tenaga kerja langsung, dan varians overhead pabrik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara keseluruhan varians biaya produksi KSU Brosem tidak menguntungkan (unfavorable), yaitu Rp. 32.642.730,81. Hasil ini menunjukkan bahwa biaya produksi yang dikeluarkan oleh KSU Brosem di tahun 2015 masih belum efisien karena kurangnya pengawasan dan peningkatan biaya yang belum dapat diprediksi secara tepat oleh perusahaan. Upaya perbaikan terhadap standar perlu dilakukan supaya biaya produksi yang dikeluarkan dapat lebih efisien.

English Abstract

One of company’s effort to win market competition is doing some works to encourage efficiency, by analyse standard cost calculation. Standard costs determination on a company will emerge the difference between company’s predetermined standard cost and actual cost incurred during an accounting period. Through the analysis of variance, it can be known whether the difference which favorable or unfavorable. If the company find out cause of the differences and were able to make improvements, the company doing efforts to encourage the production cost efficiency successfully. Research conducted at Koperasi Serba Usaha (KSU) Brosem Batu. The aim of this research are: (1) Determine the standard production cost. (2) Determine how the analysis of production cost standards calculation can support the production cost efficiency. This study included into descriptive study. Data collection techniques used were interviews and document review. Data analysis method used is the analysis of mix and yield variance of direct materials variance, direct labor variances, and factory overhead variances. The results of this study referred to overall production cost variance of KSU Brosem is unfavorable, Rp. 32.642.730,81. These results indicate that the production costs incurred by KSU Brosem in 2015 is still not efficient due to lack of supervision and increased costs that can not be predicted accurately by the company. Effort to improve the standard needs to be done so that the production cost can be more efficient.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/641/ 051608989
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 27 Sep 2016 13:43
Last Modified: 27 Sep 2016 13:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118987
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item