Koordinasi Instansi Dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga (Studi Koordinasi Antara Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang dengan Badan Lingkungan Hidup di Kabupaten Malang)

Awalokita, Ivep (2016) Koordinasi Instansi Dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga (Studi Koordinasi Antara Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang dengan Badan Lingkungan Hidup di Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pengelolaan sampah rumah tangga di Kabupaten Malang ditangani oleh Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) dan Badan Lingkungan Hidup (BLH). Dalam melakukan pengelolaan sampah rumah tangga Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang melalui Bidang Kebersihan dan Pertamanan sedangkan Badan Lingkungan Hidup melalui Bidang Pengembangan Kapasitas Kelembagaan. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui, mendiskripsikan dan menganalisis (1) koordinasi internal DCKTR dan BLH (2) koordinasi ekternal DCKTR dengan BLH (3) faktor penghambat melakukan koordinasi internal dan ekternal. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan Miles, Huberman, dan Saldana. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan koordinasinya masih ditemui masalah yaitu saling lempar tanggung jawab sehingga sering terjadi kasus tumpang tindih pekerjaan. Koordinasi internal yang dilakukan oleh Bidang Kebersihan dan Pertamanan dengan Seksi Layanan Kebersihan dan Angkutan dan Seksi Pembinaan dan Pengelolaan Sampah yaitu saling bersinergi dan melengkapi dalam melaksanakan pengelolaan sampah rumah tangga.. Namun, pekerjaan yang dikerjakan masih belum sesuai dengan tugas pokok dan fungsi. Masih terdapat “miscommunication” dengan Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) DCKTR mengenai pengangkutan dari TPS ke TPA. Koordinasi internal BLH melakukan sosialisasi pengelolaan sampah rumah tangga yang berbasis masyarakat salah satunya bank sampah. Minat dari masyarakat masih kurang untuk melakukan pengelolaan sampah rumah tangga yang berbasis masyarakat. Koordinasi eksternal yang dilakukan oleh Bidang Kebersihan dan Pertamanan (DCKTR) dengan Bidang Pengembangan Kapasitas Kelembagaan (BLH) membentuk “Tim Koordinasi Adipura”. Dengan adanya koordinasi tersebut diharapkan tidak terjadi lempar tanggung jawab pekerjaan atau tumpang tindih pekerjaan yang dapat memberikan masalah dalam melakukan koordinasi pengelolaan sampah rumah tangga. Saran dari penelitian ini adalah mengadakan pertemuan dengan staf khusus penanganan pengelolaan sampah rumah tangga dan diberikan penjelasan tentang tugas pokok dan fungsi terkait masing-masing bidang serta penguatan koordinasi dalam pengorganisasian di setiap instansi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/463/051607732
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 19 Aug 2016 10:39
Last Modified: 19 Aug 2016 10:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118788
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item