Perencanaan Sumberdaya Manusia dalam Meningkatkan Produktivitas Kerja Pegawai Studi pada PT Pembangkitan Jawa Bali Kantor Pusat Surabaya

Pramesti, LusitaRahma (2016) Perencanaan Sumberdaya Manusia dalam Meningkatkan Produktivitas Kerja Pegawai Studi pada PT Pembangkitan Jawa Bali Kantor Pusat Surabaya. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perencanaan sumberdaya manusia merupakan salah satu fungsi dari manajemen sumberdaya manusia yang berorientasi pada upaya penyusunan langkah-langkah strategi untuk menyiapkan tenaga kerja secara tepat dalam jumlah dan kualitas yang diperlukan. Sesuai dengan target yang hendak dicapai dalam pelaksanaan perencanaan sumberdaya manusia adalah meningkatkan produktivitas kinerja karyawan PT.PJB (Pembangkitan Jawa Bali). Perencanaan sumberdaya manusia yang baik akan memberikan dampak yang memiliki banyak keuntungan bagi PT.PJB dalam mengembangkan perusahaan terutama didalam peningkatan produktivitas dan kualitas jasa yang diberikan. Penelitian ini menggunakan metode deksriptif dengan pendekatan kualitatif. Terdapat tiga fokus yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pelaksanaan perencanaan sumberdaya manusia , dampak dari perencanaan sumberdaya manusia serta faktor penghambat dan pendukung perencanaan sumberdaya manusia dalam meningkatkan produktivitas kerja pegawai. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa ada beberapa langkah dalam melaksanakan perencanaan sumberdaya manusia di PT.PJB yaitu dengan mengidentifikasi jumlah pegawai yang tersedia pada perusahaan, melakukan proyeksi kebutuhan pegawai, menganalisis keseimbangan permintaan dan penawaran pegawai serta melakukan program aksi. Dalam pelaksanaannya, memberikan dampak bagi perusahaan, utamanya dalam hal pengembangan diri pegawai, peningkatan kompetensi pegawai serta tingkat keberhasilan perusahaan dalam meningkatkan produktivitas kinerjanya. Adapun beberapa kendala yang dihadapi oleh perusahaan adalah ketidakpastian penempatan pegawai dan juga ketidakserasian jadwal penyelenggaraan diklat/ pelatihan. Saran yang direkomendasikan agar pelaksanaan perencanaan sumberdaya manusia dalam meningkatkan produktivitas pegawai dapat dilakukan dengan optimal adalah dengan memperhatikan penetapan waktu yang tepat untuk pelaksanaan diklat pegawai dan memastikan penempatan pegawai sesuai dengan penugasan bidang yang menjadi tugas pegawai. selanjutnya, PT.PJB Kantor Pusat Surabaya harus selalu mengevaluasi seluruh kinerja pegawai untuk menghindari adanya pegawai yang pasif dan dapat memicu pegawai agar dapat mewujudkan perubahan secara inovatif dan proaktif untuk menciptakan kinerja yang produktif dan profesional.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2016/1182/051701671
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 21 Feb 2017 14:35
Last Modified: 21 Feb 2017 14:35
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118312
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item