Subagyo, MirzaGustiSri (2016) Implementasi Rencana Zonasi Wilayah Pesisir Dan Pulau-Pulau Kecil (Rzwp3k) Dalam Pertumbuhan Ekonomi Di Kabupaten Pacitan (Studi Di Dinas Perikanan Dan Kelautan Kabupaten Pac. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pembangunan di Kabupaten Pacitan terkendala oleh kurangnya investasi yang masuk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kontribusi sektor perikanan terhadap pertumbuhan ekonomi. Dengan adnya kebijakan RZWP3K diharapkan Kabupaten Pacitan bisa maju dengan memanfaatkan potensi perikanan yang ada. Penelitian ini menggunakan Teori Model George C. Edward III yang terdiri dari bureacratic structures, communication, resources, dan disposition or attitude, Dibandingkan teori yang lain, teori ini sudah mencakup 4 empat) sifat penelitian yaitu; model mekanisme paksa, model mekanisme pasar, model top-downer, dan buttom-upper. Metode penelitian yang dipilih yaitu menggunkan Model Interaktif dari Miles, Huberman dan Saldan yang terdiri dari; Pengumpulan Data (Data Collection), Kondensasi Data (Data Condensation), Penyajian Data (Data Display), Kesimpulan dan Verifikasi (Conclusion Drawing/Verification). Karena model ini sangat relevan untuk penelitian diskritif kualitatif. Temuan yang diperoleh oleh peneliti dari hasil penelitian di lapangan bahwasannya kebijakan Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-PulauKecil (RZWP3K) di Kabupaten Pacitan beleum sepenuhnya dilaksanakan, karena adanya pengalihfungsikan wewenang dari Kabupaten/Kota kepada Provinsi. Tetapi meskipun RZWP3K belum terlaksana penuh, sesuai PDRB tahun 2009-1014, kontribusi kelautan dan perikanan Kabupaten Pacitan mengalami peningkatan meskipun tidak terlalu signifikan. Produktifitas kelautan dan perikanan setiap tahunnya tidak bisa diprediksi secara pasti, karena produktifitas kelautan dan perikanan tergantung pada musim dan kondisi alam. Berdasarkan kesimpulan dari penelitian yang telah dilakukan, saran yang diberikan antara lain: (1) Pemerintah Kabupaten Pacitan harus membenahi infrastruktur akses jalan menuju kabupaten Pacitan, agar nantinya diharapkan para investor tertarik dan nyaman dalam berinvestasi dalam menunjang kemajuan di sektor perikanan; (2) Melakukan perbaikan fasilitas sarana prasarana yang sudah tidak layak pakai dalam menjalankan sebuah kebijakan, agar para pelaksana kebijakan bisa bekerja dengan nyaman dan aman; (3) Pihak Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pacitan harus lebih tegas dan persuasif terhadap pelaksanaan sosialisasi kepada masyarakat; (4) Harus adanya standard yang baku mengatur para pelaku kebijakan agar lebih patuh dan betanggung jawab terhadap tugas yang diembannya.
English Abstract
Development in Pacitan is constrained by a lack of incoming investment. This study aims to determine the contribution of the fisheries sector to economic growth. With adnya expected Pacitan RZWP3K policy can move forward by utilizing the existing fishing. This study uses the Model Theory of George C. Edward III consisting of bureacratic structures, communication, resources, and disposition or attitude, Compared to other theories, this theory already includes four four) nature of the research, namely; Forced mechanism model, a model of market mechanisms, the model is top-downer, and the bottom-upper. The research method is chosen is using the Interactive Model of Miles, Huberman and Saldan comprising; Data Collection (Data Collection), Condensation Data (Data Condensation), Presentation of Data (Data Display), Conclusions and Verification (Conclusion Drawing / Verification). Because this model is very relevant to diskritif qualitative research. The findings by researchers from the research results in the field bahwasannya policy Zoning Plan Coastal Areas and Small Islands PulauKecil (RZWP3K) in Pacitan beleum fully implemented, because the pengalihfungsikan the authority of the District / Municipality to the Province. But despite RZWP3K yet fully implemented, according the GDP in 2009-1014, the contribution of marine and fisheries Pacitan has increased although not too significant. Marine and fisheries productivity each year can not be predicted with certainty, because the productivity of marine and fisheries depend on the season and natural conditions. Based on the conclusions of the research that has been done, the advice given, among others: (1) The Government shall fix the infrastructure Pacitan access road to Pacitan, so that later it is expected that investors are interested and comfortable in investing in supporting progress in the fisheries sector; (2) Make improvements to infrastructure facilities that have been unsuitable in running a policy, that the policy implementers can work comfortably and safely; (3) The Department of Marine and Fisheries Pacitan should be more assertive and persuasive on the implementation of dissemination to the public; (4) Should the standard default set policy actors to be more obedient and betanggung responsibility for the task in hand.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2016/1080/051612972 |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 29 Dec 2016 13:41 |
Last Modified: | 29 Dec 2016 13:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118198 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |