Windhy, NovitaSary (2015) Pengembangan Kapasitas Sumber Daya Manusia pada Kelompok Petani (Studi pada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Desa Kalisongo Kecamatan Dau Kabupaten Malang),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini didasari oleh permasalahan pengembangan kapasitas sumber daya manusia (Gapoktan) di kalisongo ini dilihat dari sumber daya manusianya sangat memadai dan mampu, dilihat dari keadaannya merupakan tantangannya. Agar pengembangan kapasitas sumber daya manusia di Gapoktan Kalisongo ini berkembang dapat dilihat dari pelatihan, sistem insentif (gaji), kondisi kerja, rekrutmen. Faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam pengembangan kapasitas sumber daya manusia di Gapoktan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menggambarkan pengembangan sumber daya manusia di gapoktan Desa Kalisongo Kecamatan dau Kabupaten Malang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi wawancara dilakukan dengan petugas penyuluh lapangan (PPL) di Gapoktan Mardi Basuki, anggota gapoktan mardi basuki. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis model interaktif dengan reduksi data, penyajian data, pembahasan, dan kesimpulan. Dari hasil penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa pengembangan kapasitas sumber daya manusia pada kelompok petani antara pengurus dan anggota ini bisa dilihat dari pelatihan, sistem insentif (gaji), kondisi kerja, rekrutmen. Dalam pelatihan ini pengurus membuat suatu kegiatan untuk pengurus dan anggota, sedangkan mengenai sistem insentif ini pengurus hanya mendapatkan tunjangan dalam setiap setahun sekali dan di Gapoktan Mardi Basuki ini mendapatkan bantuan dana dari PUAP dan pemerintah. Sedangkan masalah kondisi kerja ini sarana masih kurangnya fasilitas gedung yang digunakan untuk pertemuan rutin, sedangkan dalam masalah rekrutmen ini untuk mendapatkan calon-calon baru. Karena di Gapoktan Mardi Basuki ini bisa dilihat dari hal tersebut dan beberapa faktor-faktor yang mendukung dan menghambat juga mempengaruhi pengembangan kapasitas sumber daya manusia.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2015/977/0051602355 |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 18 Apr 2016 10:44 |
Last Modified: | 18 Apr 2016 10:44 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118094 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |