Implementasi Program Penataan Lingkungan Berbasis Komunitas (PLP BK) dalam Upaya Pemberdayaan Masyarakat (Studi di Kawasan Wisata Tani Kelurahan Temas Kota Batu).

Pratiwi, GraceYunietaEmonnia (2015) Implementasi Program Penataan Lingkungan Berbasis Komunitas (PLP BK) dalam Upaya Pemberdayaan Masyarakat (Studi di Kawasan Wisata Tani Kelurahan Temas Kota Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kesejahteraan masyarakat dapat ditingkatkan dengan meningkatkan kualitas permukiman masyarakat melaui program Penataan Lingkungan Permukiman Berbasis Komunitas (PLP BK) sehingga lingkungan menjadi bersih, sehat dan teratur. Kelurahan Temas kota Batu adalah satu wilayah yang melaksanakan program ini, karena merupakan pusat perekonomian (terdapat pasar induk) dan juga merupakan pusat transportasi (terminal). Oleh karena itu tak heran jika lingkungan di Temas terlihat kumuh dan tak teratur, seperti kawasan permukiman warga yang berada di dalam gang-gang sempit sehingga membentuk jalan yang kurang indah. Selain itu di Kelurahan Temas juga terdapat area persawahan yang luas dan lahan kosong yang dapat dimanfaatkan sebagai tempat wisata dengan tema pertanian. Karena sesuai dengan semboyan Kota Batu sebagi Batu Kota Wisata dengan visi Kota Batu yaitu Kota Batu Sentra Pertanian Organik Berbasis Kepariwasataan Internasional. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis implementasi program PLP BK dalam upaya pemberdayaan masyarakat yang dilaksanakan di Kelurahan Temas Kota Batu. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang merinci keadaan dan gejala yang terjadi ketika pelaksanaan program PLP BK dalam upaya pemberdayaan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Fokusnya adalah implementasi program PLP BK dalam pemberdayaan masyarakat dan faktor-faktor yang mempengaruhi. Metode yang digunakan dalam menganalisis data yang diperoleh menggunakan model Robert K. Yin. Hasil dari penelitian ini yaitu dalam implementasi program PLP BK Kelurahan Temas ada 4 tahap yaitu tahap persiapan, tahap perencanaan partisipatif, tahap pemasaran dan terakhir melakukan pembangunan. Keempat tahap ini telah berhasil dilaksanakan sesuai prosedur yang ada. Seluruh kegiatan ini menggunakan dana BLM dari pemerintah dan biaya swadaya yang dikumpulkan oleh BKM Kelurahan Temas secara mandiri. Bentuk pemberdayaannya yaitu mengintegrasikan perencanaan dan pengelolaan pemukiman masyarakat ke dalam perencanaan pembangunan yang berbasis masyarakat. Hasil dari adanya program PLP BK adalah Kawasan Wisata Tani serta pembangunan penataan lingkungan Kelurahan Temas. Faktor pendorongnya adalah adanya dukungan dari masyarakat dan pemerintah, penghambatnya yaitu adanya pergantian kepengurusan dan kurangnya tenaga ahli. Saran yang diberikan peneliti yaitu BKM sebagai tombak dari pelaksanaan PLP BK harus memperkuat organisasinya dan meningkatkan kinerja serta profesionalitasnya. Tidak hanya itu masyarakatpun juga dihimbau untuk lebih kritis dalam menanggapi pembangunan yang ada agar pembangunan yang dilakukan menjadi lebih merata.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/942/051600607
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 09 Feb 2016 13:59
Last Modified: 09 Feb 2016 13:59
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/118054
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item