Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja Terhadap Motivasi Kerja Karyawan ( Survei pada Karyawan PT. G4S Cash Services Surabaya ),

Wirawan, PekkyGiar (2015) Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja Terhadap Motivasi Kerja Karyawan ( Survei pada Karyawan PT. G4S Cash Services Surabaya ),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap motivasi kerja pada karyawan PT. G4S Group For Securicor Surabaya. Keselamatan dan kesehatan kerja sangat penting untuk diperhatikan karena mempunyai aspek penting dalam kinerja perusahaan. Karyawan dapat termotivasi untuk bekerja apabila mempunyai peralatan dan perlengakapan yang terstandarisasi sehingga dapat bekerja dengan baik. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research atau penelitian penjelasan dengan menggunakan uji hipotesis dan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 77 responden yang merupakan karyawan bagian cash service. Analasisi dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara simultan variabel bebas Keselamatan Kerja (X1) dan Kesehatan Kerja (X2) berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat yaitu Motivasi Kerja (Y) yang dapat dilihat dari nilai (sig) F < α yaitu 0,001 < 0,05 serta nilai Adjusted R Square menunjukan angka sebesar 0,572 yang berarti bahwa variabel tersebut memberikan kontribusi sebesar 57,2% terhadap motivasi kerja karyawan. Secara parsial yang dapat dilihat dari hasil uji t yang menunjukan bahwa variabel Keselamatan Kerja (X1) mempunyai tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Sedangkan variabel Kesehatan Kerja (X2) mempunyai tingkat signifikansi 0,002 < 0,05. Berdasarkan perhitungan tersebut, dapat disimpulkan bahwa secara parsial Keselamatan Kerja (X1) dan Kesehatan Kerja (X2) memiliki pengaruh signifikan terhadap Motivasi Kerja karyawan (Y). Sementara itu, analisis deskriptif menunjukan bahwa dengan keselamatan kerja dan kesehatan kerja yang berada pada tingkat kuat, didapatkan motivasi kerja yang kuat pula.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/834/051509131
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 17 Dec 2015 08:37
Last Modified: 17 Dec 2015 08:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117933
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item