Implementasi Program Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Dalam Perspektif Pembangunan Berkelanjutan (Studi Kasus Pengelolaan IPAL di Kelurahan Tlogomas Kota Malang

Wardhani, Eka (2015) Implementasi Program Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Dalam Perspektif Pembangunan Berkelanjutan (Studi Kasus Pengelolaan IPAL di Kelurahan Tlogomas Kota Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pertumbuhan penduduk yang begitu cepat terutama di wilayah perkotaan memberikan dampak yang sangat serius terhadap penurunan daya dukung lingkungan. Perkotaan yang identik dengan kepadatan penduduk, yang sangat membutuhkan IPAL. Dampaknya juga bisa merusak kualitas air, lantaran serapan air terkontaminasi kotoran di septic tank yang akibatnya bisa mempengaruhi kesehatan masyarakat kelurahan Tlogomas. Maka dari itu untuk memperbaiki kesehatan lingkungan masyarakat Kota Malang, di daerah padat penduduk kini mendirikan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendiskripsikan dan menganalisis implementasi program instalasi pengolahan air limbah dalam perspektif pembangunan berkelanjutan. Penelitian ini juga menganalisis faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan implementasi program instalasi pengolahan air limbah dalam perspektif pembangunan berkelanjutan. Sebuah penelitian terdapat beberapa jenis penelitian, salah satunya yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian adalah Kantor Kelurahan Tlogomas di JL. Raya Tlogomas No.56, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang. Sedangkan situs dari penelitian ini yaitu pada Kantor Dinas Pekerjaan Umum di Jalan Bingkil No.1, Kota Malang. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analsisis evaluatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi program instalasi pengolahan air limbah dalam perspektif pembangunan berkelanjutan di Kelurahan Tlogomas bertujuan untuk meningkatnya kesadaran sanitasi dan promosi praktik hidup bersih dan sehat melalui kegiatan kampanye Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), tersedianya sarana dan prasarana penyehatan lingkungan permukiman yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan masyarakat, berkualitas, berkelanjutan, serta berwawasan lingkungan, dan meningkatkan kemampuan perangkat pemerintah daerah sebagai fasilitator pembangunan khususnya di sektor penyehatan lingkungan permukiman. Adanya kebijakan pemerintah tentang pembangunan IPAL yang ada di Kelurahan Tlogomas yang dilaksanakan oleh pemerintah dan warga setempat, dimaksudkan agar seluruh masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam meningkatkan kualitas lingkungan. Selain itu masyarakat juga ikut terlibat dalam pemeliharaan dan pemanfaatan terhadap sarana IPAL ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/777/051508193
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 01 Dec 2015 09:01
Last Modified: 01 Dec 2015 09:01
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117867
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item