Pengaruh Self Esteem dan Self efficacy terhadap Kinerja Karyawan pada Kantor Konsultan Pajak (Studi Pada Karyawan Consulting Division PT Multi Utama Consultindo Jakarta)

SelviaDewiNovita (2015) Pengaruh Self Esteem dan Self efficacy terhadap Kinerja Karyawan pada Kantor Konsultan Pajak (Studi Pada Karyawan Consulting Division PT Multi Utama Consultindo Jakarta). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena belum ada penelitian yang mengambil tema kinerja konsultan pajak dari sisi psikologisnya. Penelitian ini dilakukan pada kantor konsultan pajak, yaitu PT Multi Utama Consultindo Jakarta (PT MUC). Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh self esteem dan self efficacy terhadap kinerja karyawan pada PT MUC. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuisioner terhadap karyawan consulting division yang terdiri dari 36 karyawan. Hasil jawaban responden pada variabel self esteem rata-rata sebesar 4,04, rata-rata dari self efficacy sebesar 3,99, dan rata-rata kinerja sebesar 4,03, dengan pengukuran menggunakan skala likert 1-5 pada item negatif dan 5-1 pada item positif. Self esteem dan self efficacy secara simultan berpengaruh terhadap kinerja karyawan sebesar 56,8% terhadap kinerja karyawan consulting division pada PT MUC, sedangkan sisanya sebesar 43,2% dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak disertakan dalam penelitian ini. Saran yang diberikan dalam penelitian ini bagi karyawan PT MUC yaitu, jika karyawan ingin meningkatkan kinerjanya, dapat memperhatikan self esteem dan self efficacy. Pada dasarnya setiap orang telah memiliki self esteem dan self efficacy, tergantung bagaimana orang tersebut memanfaatkannya. Berdasarkan hal tersebut, karyawan dapat memperbaiki self esteem dan self efficacy yang ada pada dirinya dengan memperhatikan faktor-faktor yang membentuk self esteem dan self efficacy tersebut.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/580/051507326
Subjects: 300 Social sciences > 336 Public finance > 336.2 Taxes
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Perpajakan
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 08 Oct 2015 13:25
Last Modified: 08 Oct 2015 13:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117649
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item