“Pengaruh Pelatihan Terhadap Kompetensi Karyawan dan Kualitas Pelayanan (Studi pada Karyawan Eco Green Park, Batu)

ArcellaBediSaraswati (2015) “Pengaruh Pelatihan Terhadap Kompetensi Karyawan dan Kualitas Pelayanan (Studi pada Karyawan Eco Green Park, Batu). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel pelatihan berbasis pengetahuan , pelatihan berbasis keterampilan ) terhadap kompetensi karyawan ) dan kualitas pelayanan ) secara langsung dan tidak langsung. Jenis penelitian ini menggunakan explanatory research (penjelasan) dengan pendekatan kuantitatif dan dilakukan dengan metode kuisioner. Penelitian tersebut digunakan untuk menguji hipotesis yang telah diajukan yaitu terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel bebas pelatihan, variabel intervening (antara) kompetensi karyawan, dan variabel terikat kualitas pelayanan. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan pernyataan tertulis untuk seluruh karyawan Eco Green Park di Batu, dengan jumlah karyawan 125 sampel yang diambil sebanyak 55 karyawan . Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis jalur (path analysis) yang digunakan untuk mengetahui unsur-unsur variabel pelatihan terhadap kompetensi karyawan dan kualitas pelayanan di Eco Green Park dengan menggunakan skor pada penelitian yang dilakukan untuk mengetahui rata-rata skor variabel sehingga dapat diketahui seberapa tinggi kualitas pelayanan yang dicapai karyawan pada tingkat signifikan ≤ 0,05 dan data diolah menggunakan softwere SPSS versi 22. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa pengaruh pelatihan berbasis pengetahuan terhadap kompetensi karyawan sebesar 0,372 (37,2%) dengan nilai signifikan 0.01, hal ini dibuktikan dengan sig. t ≤ 0.01 (1%) dengan demikian kompetensi karyawan dipengaruhi oleh pelatihan berbasis pengetahuan. Pengaruh pelatihan berbasis keterampilan terhadap kompetensi karyawan sebesar 0,396 (39,6%) dengan nilai signifikan 0.01, hal ini dibuktikan dengan sig. t ≤ 0.01 (1%) dengan demikian kompetensi juga dipengaruhi oleh pelatihan berbasis keterampilan. Pengaruh pelatihan berbasis pengetahuan terhadap kualitas pelayanan 0,276 ≤ 0,372 dibanding pelatihan berbasis pengetahuan terhadap kompetensi karyawan, dengan demikian terdapat pengaruh tidak langsung antara pelatihan berbasis pengetahuan terhadap kualitas pelayanan. Pengaruh pelatihan berbasis keterampilan terhadap kualitas pelayanan 0,293 ≤ 0,396 dibanding pelatihan berbasis keterampilan terhadap kompetensi karyawan, dengan demikian terdapat pengaruh tidak langsung antara pelatihan berbasis keterampilan terhadap kualitas pelayanan. Pengaruh kompetensi karyawan terhadap kualitas pelayanan sebesar 0,741 (74,1%) dan dibuktikan dengan sig. t ≤ 0.01 (1%) , sehingga pengaruh kompetensi sangat tinggi terhadap kualitas pelayanan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2015/535/051507281
Subjects: 300 Social sciences > 338 Production > 338.4 Secondary industries and services > 338.47 Services and specific products > 338.479 1 Services and specific products (Geography and travel)
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Pariwisata
Depositing User: Indah Nurul Afifah
Date Deposited: 07 Oct 2015 15:19
Last Modified: 07 Oct 2015 15:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117603
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item