Setyaningrum, Esthi (2015) Upaya Pemerintah Daerah Dalam Pengembangan Industri Kecil Krupuk Rambak Untuk Meningkatkan Ekonomi Masyarakat. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Sektor industri kecil merupakan salah satu lokomotif untuk mewujudkan perekonomian masyarakat. Permasalahan ekonomi sosial dapat menyebabkan banyaknya jumlah kemiskinan dan pengangguran, Salah satu upaya untuk mengatasi permasalah tersebut yaitu dengan mengembangkan industri kecil, karena industri kecil dianggap menjadi penyelamat dalam mengatasi permasalah sosial-ekonomi. Seperti Kabupaten Tulungagung memilih untuk mengembangkan Industri Kecil Krupuk rambak karena dapat dijadikan sumber utama dalam meningkatkan ekonomi masyarakat. Namun dalam pengembangan industri kecil ini muncul beberapa permasalahan sehingga perlu adanya upaya dari pemerintah daerah untuk mengatasi permasalahan yang terjadi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Analisa data dilapangan yang digunakan adalah analisis data Milles dan Huberman melalui tahapan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa upaya yang dilakukan oleh pemerintah daerah melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Dinas Koperasi UMKM Kabupaten Tulungagung dalam mengembangkan Industri Kecil Krupuk rambak untuk meningktakan ekonomi masyarakat yaitu melalui :Pengembangan Finansial, Pengembangan SDM, Pengaturan dan Pengendalian Usaha, Pengembangan Jaringan usaha, Pemasaran, Kemitraan, dan Pengembangan Teknologi. Manfaat adanya pengembangan industri kecil krupuk rambak yaitu berupa peningkatan pendapatan dan terserapnya jumlah tenaga kerja. Serta adanya faktor pendukung yaitu adanya dukungan dari pemerintah dan faktor yang menghambat dalam pengembangan ini yaitu berupa harga bahan baku yang mahal, terbatasnya jumlah anggaran. Terdapat beberapa saran, sebaiknya yang dilakukan Dinas dalam mengatasi hambatan-hambatan yang terjadi pada pengembangan industri kecil krupuk rambak di Kabupaten Tulungagung yaitu dengan dengan mengkaji ulang jumlah anggaran agar tepat sasaran sehingga bisa membantu mengatasi permasalahan yang terjadi dalam pengembangan Industri kerupuk rambak tersebut serta memberikan subsidi harga bahan baku agar para pengusaha krupuk rambak dapat membeli dengan harga yang relatif murah.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2015/524/051507269 |
Subjects: | 300 Social sciences > 351 Public administration |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 08 Oct 2015 10:51 |
Last Modified: | 08 Oct 2015 10:51 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/117591 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |