Penerapan Lean Manufacturing Menggunakan Value Stream Mapping Untuk Mengurangi Pemborosan Pada Proses Produksi Wafer Roll Filled (Studi Kasus Di PT XYZ)

Utomo, Singgih Setyo (2017) Penerapan Lean Manufacturing Menggunakan Value Stream Mapping Untuk Mengurangi Pemborosan Pada Proses Produksi Wafer Roll Filled (Studi Kasus Di PT XYZ). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

PT XYZ adalah salah satu perusahaan makanan ringan. Salah satu produknya adalah Wafer Roll Filled. Permasalahan pada proses produksi ialah perpindahan produk dari proses baking menuju enrob karamel yang jauh serta proses penataan manual. Permasalahan tersebut berakibat pada waktu proses produksi lebih lama dan tingginya jumlah produk cacat sebesar 14%. Tujuan dari penelitian ini untuk mengidentifikasi dan menentukan penyebab pemborosan menggunakan konsep lean manufacturing. Penyusunan current state map pada VSM diawali dengan mengamati waktu standar proses produksi mulai proses baking hingga pengemasan primer. Penelitian ini menggunakan empat orang value stream manager untuk mengidentifikasi pemborosan. Hasil identifikasi akan dipilih dua tools VALSAT dengan nilai tertinggi. Hasil dari penelitian ini berupa saran perbaikan yang digambarkan pada future state map. Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu standar proses produksi selama 34 menit 56 detik. Identifikasi pemborosan menunjukkan nilai rata-rata pemborosan tertinggi ialah inappropriate processing sebesar 4,25. Permasalahan inappropriate processing ialah proses penataan ulang karena penggunaan induce machine tidak optimal. Perbaikan yang dilakukan untuk mengurangi pemborosan dengan cara menambahkan guide sehingga tidak ada proses penataan ulang. Analisis dengan VSM menunjukkan berkurangnya waktu menjadi 24 menit 56 detik dan defect sebesar 6%.

English Abstract

PT XYZ is one of the snack food companies. One of its products is Wafer Roll Filled. The problem with the production of Wafer Roll Filled is the shifting of products from the baking process to the distant caramel enrob and the process of manual arrangement. These problems resulted in longer production times and high number of defect 14%. The purpose of this research is to identify and determine the cause of waste using lean manufacturing concept. Preparation of current state map on VSM begins by observing the standard time of production start baking until the primary packaging. This study uses four people value stream managers to identify waste. The resulted of weighting will be selected two tools VALSAT with the highest value. The results of this research are suggestions of improvements described in the future state map. The results showed that the standard time production of for 34 minutes 56 seconds. The identification of waste indicates the highest average value of waste is inappropriate processing in the amount of 4,25. The problem of inappropriate processing is the rearrangement process because the use of induce machine is not optimal. Improvements made to reduce waste by adding a guide so there is no rearrangement process. Analysis with VSM shows reduced 24 minutes 56 seconds and defects by 6%.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FTP/2017/246/051704809
Uncontrolled Keywords: Lean Manufacturing, VALSAT, VSM, Wafer Roll Filled
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 670 Manufacturing
Divisions: Fakultas Teknologi Pertanian > Teknologi Industri Pertanian
Depositing User: Kustati
Date Deposited: 10 Aug 2017 01:52
Last Modified: 29 Nov 2021 03:30
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/1170
[thumbnail of Singgih Setyo Utomo.pdf]
Preview
Text
Singgih Setyo Utomo.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item