Peran Stakeholder dalam Pengelolaan Sampah Pasar Tradisional untuk Mewujudkan Pasar yang Berwawasan Lingkungan (Studi Kasus di Pasar Kolpajung, Kabupaten Pamekasan)

Agustina, Mira (2014) Peran Stakeholder dalam Pengelolaan Sampah Pasar Tradisional untuk Mewujudkan Pasar yang Berwawasan Lingkungan (Studi Kasus di Pasar Kolpajung, Kabupaten Pamekasan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pasar Kolpajung adalah salah satu pasar yang menaruh perhatian pada aspek lingkungan, yaitu dengan mengelola sampah pasar. Pengelolaan sampah merupakan aspek penting yang perlu diperhatikan dalam mendukung kelestarian lingkungan. Hal ini perlu dilakukan karena sampah yang tidak dikelola dapat menimbulkan dampak buruk bagi manusia dan lingkungan. Namun, dengan adanya pengelolaan sampah, lingkungan menjadi lebih bersih dan sehat, serta hasil pengolahan sampah mengandung nilai ekonomis yang lebih bermanfaat. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai peran stakeholder dalam pengelolaan sampah di Pasar Kolpajung untuk mewujudkan pasar yang berwawasan lingkungan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif, yang studi kasusnya dilakukan di pasar tradisional Kolpajung, Kabupaten Pamekasan. Penelitian ini difokuskan pada peran stakeholder dalam pengelolaan sampah di pasar tradisional Kolpajung untuk mewujudkan pasar yang berwawasan lingkungan. Data primer diperoleh dengan melakukan wawancara pada tiga narasumber sesuai dengan interview guide. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran stakeholder yang terlibat dalam pengelolaan sampah di Pasar Kolpajung yaitu UPT pasar dan pedagang yang bertugas mengumpulkan sampah, pihak swasta yang bertugas mengolah sampah, dan BLH yang bertugas mengangkut sampah yang tidak dapat diolah untuk dibuangke TPA. Pengelolaan sampah di Pasar Kolpajung menggunakan cara recycle yang dilakukan dengan memilah sampah organik dan anorganik, menggiling sampah organik, proses composting, penjemuran, proses penggilingan kedua, pengayakan dan pengemasan. Pengelolaan sampah ini menemui beberapa faktor yang menjadi pendukung yaitu keinginan yang kuat dan keseriusan pihak pengelola sampah, sedangkan faktor penghambatnya adalah area pengolahan sampah yang kurang memadai dan kurangnya kepedulian pemerintah daerah. Hasil pengelolaan sampah mengandung nilai ekonomis dan membuat lingkungan pasar menjadi bersih, sehingga memberikan kenyamanan pada penjual dan pembeli. Rekomendasi yang dapat diberikan terkait dengan pengelolaan sampah untuk mewujudkan pasar yang berwawasan lingkungan adalah dengan melakukan pengelolaan sampah anorganik melalui cara re-use, memberikan sosialisasi untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dan memberikan pelatihan, memfasilitasi pengelolaan sampah dengan area pengolahan yang memadai.

English Abstract

Kolpajung Market is one of the traditional markets that triesto put attention to the environmental aspect, namely the management of market waste. Waste management is an obvious important aspect needed to be considered in order to support environmental sustainability. This is necessary at which waste that is not well-managed can harm humans and their environment. However, through managing the waste, environment will then be healthier for living comfortand eventually contains economic values for further life. By knowing such essentials, this research aimed to portray how waste management in Kolpajung market created environmentally sound market. The method used in this research was descriptive qualitative method by which its case study took placein Kolpajung traditional market, Pamekasan. This research focused on stakeholders’ role to managing waste in Kolpajung traditional market to create environmentally sound market. Primary data were obtained by interviewing three qualified speakers through interview guide. The results showed that the stakeholders each has contribution to waste management in Kolpajung traditional market, that is, technical implementation unit (UPT) and merchants collect the garbage, private party processes the garbage, and Department for the Environment takes the garbage or waste, which is unable to be further processed, out from the market to the final disposal area. Until now, waste management is done through recycling garbage to produce useful compost for farmers and environment, so it can be the beginning of time to the creation of environmentally sound market. The process was first carried out by sorting organic and inorganic waste. Only organic waste was grinded, composted, grinded, and dried under direct sunlight. In the day by day, this waste management met factors that support and impede its process at the same time. The supportive factors were a strong desire and seriousness of doing so, while the prohibitive factors are the insufficient area for waste management and less attention of local government. Although these factors impact to the effectiveness of waste management, it is still capable of producing economic values and making the market environment clean, so as to provide comfort for the merchants and the consumers. The recommendation could be given associating to the waste management market isthat inorganic waste must be managed through re-use manner, giving raise the awareness of merchants to deal with waste problems around them by socialization, and facilitate waste management with sufficient area.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2014/518/051407022
Uncontrolled Keywords: Peran stakeholder, pasar tradisional, pengelolaan sampah, dan pasar yang berwawasan lingkungan; Stakeholders’ role, traditional market, waste management, and environmentally sound market
Subjects: 300 Social sciences > 353 Specific fields of public administration > 353.9 Public administration of safety, sanitation, waste control > 353.93 Sanitation and waste control
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 09 Oct 2014 08:42
Last Modified: 18 Nov 2021 04:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/116634
[thumbnail of PERAN_STAKEHOLDER_DALAM_PENGELOLAAN_SAMPAH_PASAR_TRADISIONAL_UNTUK_MEWUJUDKAN_PASAR_YANG_BERWAWAS.pdf]
Preview
Text
PERAN_STAKEHOLDER_DALAM_PENGELOLAAN_SAMPAH_PASAR_TRADISIONAL_UNTUK_MEWUJUDKAN_PASAR_YANG_BERWAWAS.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item