Efektivitas Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman sebagai Upaya Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus pada Desa Tambakrejo Kecamatan Krembung Kabupaten Sidoarjo)

Fadillah, Silvi Anisatul (2014) Efektivitas Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman sebagai Upaya Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (Studi Kasus pada Desa Tambakrejo Kecamatan Krembung Kabupaten Sidoarjo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dengan judul Efektivitas Program Percepatan Dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman Sebagai Upaya Percepatan Penanggulangan Kemiskinan bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas pelaksanaan program P4IP, mendeskripsikan, dan menganalisis penerapan Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman (P4IP) di desa Tambakrejo, kecamatan Krembung Kabupaten Sidoarjo dan Untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis faktor pendukung dan faktor penghambat pelaksanaan program P4IP di desa Tambakrejo, kecamatan Krembung Kabupaten Sidoarjo. Metode yang digunakan peneliti adalah mengunakan metode deskriptif dengan mengggunakan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian yang dipilih oleh peneliti adalah: 1. Efektivitas penerapan program P4IP atau Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman; 2. Faktor pendukung dan penghambat program daerah P4IP atau Percepatan dan Perluasan. Hasil penelitain menunjukan bahwa untuk melihat Evektivitas program percepatan dan perluasan pembangunan infrastruktur permukiman, dapat dilihat dari 1. tujuan program P4IP: yang pertama memberikan kemudahan akses kepada masyarakat miskin terutama dibidang infrastruktur di permukiman, yang kedua Mendorong roda perekonomian masyarakat miskin agar menjadi lebih baik dengan adanya pembangunan infrastruktur;2. Strategi yang di gunakan dalam pencapaian tujuan dari program P4IP yaitu mengunakan 5 (lima) pedoman atau prinsip pelaksanaan P4IP;3. Perencanaan yang matang dari program percepatan dan perluasan pembangunan infrastruktur permukiman (P4IP);4. Tersedianya Sarana dan Prasarana untuk Pelaksanan Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman(P4IP);5. Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman di mata masyarakat. Dan dari beberapa katagori di atas peneliti dapat menyimpulkan bahwa program P4IP ii sudah dapat dikatakan sebagai program yang evektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, serta dapat di rasakan manfaatnya oleh masyarakat. Serta apabila dilihat dari Faktor Pendorong dan Penghambat Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman (P4IP). Dapat disimpulkan bahwa program ini hampir tidak ada halangan dalam proses pelaksanaanya, dikarenakan faktor pendukung yang sudah lengkap dan dirasa mampu untuk mengatasi semua msalah yang di prediksikan akan timbul dalam pelaksaan program.

English Abstract

Research is entitled “The Effectiveness of Acceleration and Enlargement Programs for Settlement Infrastructure Development as The Effort of Poverty Cope Acceleration”. The objectives of research are to understand the effectiveness of P4IP Program (Program Percepatan dan Perluasan Pembangunan Infrastruktur Permukiman), to describe and to analyze the application of this program at Tambakrejo Village, Krembung Subdistrict, Sidoarjo District, and to acknowledge, to illustrate and to analyze factors supporting and constraining the implementation of P4IP Program at Tambakrejo Village, Krembung Subdistrict, Sidoarjo District. Method of research is descriptive with qualitative approach. Research focuses on (1) the effectiveness of the application of P4IP Program and (2) the factors supporting and constraining the application P4IP Program at local level. Result of research indicates that the effectiveness of P4IP Program is measured through several considerations: (1) P4IP Program attempts to achieve several goals, which are firstly, to provide access of the poor to settlement infrastructure, and secondly, to drive economic wheel of the poor toward better wellbeing through infrastructure development; (2) Strategy to conduct P4IP Program involves five guides or principles of P4IP Program Implementation; (3) P4IP Program must be maturely planned; (4) Structure and infrastructure must be provided for the implementation of P4IP Program; (5) P4IP Program shall be familiar and understood by community mindset. It is then concluded that P4IP Program has been an effective program which is implemented based on community need and also on benefit desired by the community. Almost no factors are constraining the implementation of P4IP Program because the supporting factors are capable to deal with the problems related to the implementation of this program.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2014/431/051406640
Uncontrolled Keywords: pembangunan, kemiskinan, evektivitas; development, poverty, the effectiveness
Subjects: 300 Social sciences > 353 Specific fields of public administration > 353.5 Public administration of social warfare > 353.55 Housing
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 01 Oct 2014 15:07
Last Modified: 16 Nov 2021 07:12
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/116539
[thumbnail of SILVI_ANISATUL_FADILLAH_(105030107111030).pdf]
Preview
Text
SILVI_ANISATUL_FADILLAH_(105030107111030).pdf

Download (12MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item