Inovasi Pelayanan Legalisasi Tanah Masyarakat Melalui Program Larasita (Studi Pada Kantor Pertanahan Kabupaten Sidoarjo)

Wardani, Anggi Nila Kusuma (2014) Inovasi Pelayanan Legalisasi Tanah Masyarakat Melalui Program Larasita (Studi Pada Kantor Pertanahan Kabupaten Sidoarjo). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pencapaian pembangunan daerah melalui pelayanan publik masih menjadi sorotan. Untuk itu diperlukan inovasi dalam proses penyelenggaraan pelayanan publik.. Salah satunya adalah proses pelegalan tanah. Masyarakat berpendapat bahwa proses pelayanan legalisasi pertanahan masih terlalu lama dan rumit. Untuk itu, Badan Pertanahan Nasional berusaha meningkatkan pelayanan, dalam program yang dikenal masyarakat dengan sebutan LARASITA. Layanan ini diharapkan mampu menjadi solusi bagi masyarakat dalam mengurus legalisasi tanah agar proses pelayanannya menjadi efektif dan effisien. Salah satu daerah yang ikut melaksanakan program LARASITA adalah Kabupaten Sidoarjo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif. Fokus penelitiannya, yaitu pelaksanaan inovasi pelayanan legasilasi tanah masyarakat (LARASITA) di Kantor Pertanahan Kabupaten Sidoarjo. Kemudian faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pelayanan legasilasi tanah masyarakat (LARASITA) di Kantor Pertanahan Kabupaten Sidoarjo Teknik pengumpulan data yaitu melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisa dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa LARASITA merupakan kebijakan inovatif yang beranjak dari pemenuhan rasa keadilan yang diperlukan, diharapkan dan dipikirkan oleh masyarakat. Sebagai sebuah inovasi pelayanan sektor publik, Layanan LARASITA menawarkan konsep jemput bola, sehingga diharapkan masyarakat tidak lagi mengeluh akan sulitnya mengurus legalisasi tanah tanpa harus datang langsung ke Kantor Pertanahan. Dengan inovasi LARASITA masyarakat menjadi senang dan prosesnya menjadi lebih cepat. Namun dalam pelaksanaanya juga masih terdapat penghambat dan pendukung baik dari internal maupun dari eksternal. Saran yang dapat diberikan, yaitu pendataan pegawai atau SDM terutama pegawai baru, perlu adanya struktur organisasi yang pasti sehingga tidak menimbulkan atau mengakibatkan perubahan Layanan LARASITA, perlu adanya pemisahan dan pembagian kerja agar lebih fokus dalam proses Layanan LARASITA, perlu adanya sosialisasi yang lebih giat kepada masyarakat

English Abstract

The local development can be achieved through public service. Public service is therefore delivered by innovation. One such service is land legalization process. The community, however, reports that legalization service is too long and complex. National Land Agency attempts to improve their service to the community through a program called LARASITA. Such service is expected to be useful as the solution to the community who register for their land legalization and also as guidance for effective and efficient service. A region which applies LARASITA program is Sidoarjo District because this District is experiencing some land problems. Research method is qualitative. Focus of research is on the implementation of innovation called, land legalization service for community (LARASITA, layanan legalisasi tanah) at Land Office of Sidoarjo District. There are factors supporting and constraining the implementation of land legalization service for community (LARASITA) at Land Office of Sidoarjo District. Data collection techniques are observation, interview and documentation. Analysis method involves data reduction, data presentation and conclusion. Result of research indicates that LARASITA is an innovative policy based on the sense of justice as required, expected and perceived by the community. Being an innovation of service at public sector, LARASITA offers a concept of ball picking such that community cannot anymore complain against difficulty to register land legalizing without they do not have to present physically at Land Office. The innovation of LARASITA may satisfy the interest of community because they can accept a faster process. However, there is supporting and constraining factors, either internally or externally, that influence the implementation of this process. It may be suggested that the employee or human resource, including new employee are registered to produce organizational structure which does not disturb LARASITA. The clear separation and division of work is established to give greater focus on LARASITA which then facilitates the socialization of this program to the community.

Other obstract

-

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2014/388/051406052
Uncontrolled Keywords: inovasi,pelayanan larasita, legalisasi; innovation, Larasita service, legalization
Subjects: 300 Social sciences > 352 General considerations of public administration > 352.8 Public administration of general forms of control > 352.84 Licensing, accreditation, certification, chartering, registration; incorporation
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 02 Oct 2014 14:03
Last Modified: 15 Nov 2021 14:26
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/116491
[thumbnail of Skripsi_Larasita_Anggi_Nila_Kusuma_Wardani.pdf]
Preview
Text
Skripsi_Larasita_Anggi_Nila_Kusuma_Wardani.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item