Penerapan Activity Based Costing (ABC) System untuk Menentukan Harga Pokok Produksi (Studi pada PT. Indonesia Pet Bottle Pandaan-Pasuruan)

Pawiyataningrum, AgustinaNurul (2014) Penerapan Activity Based Costing (ABC) System untuk Menentukan Harga Pokok Produksi (Studi pada PT. Indonesia Pet Bottle Pandaan-Pasuruan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Metode pembebanan biaya overhead perusahaan pada umumnya masih menggunakan sistem akuntansi tradisional. Salah satu perusahaan yang menggunakan metode tersebut adalah PT. Indonesia Pet Bottle yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang produksi botol dan gelas plastik (cup) yaitu dengan membebankan biaya overhead pabrik berdasarkan jumlah unit yang diproduksi sebagai biayanya. Untuk melakukan efisiensi biaya pada aktivitas mendorong perusahaan melakukan pembebanan biaya yang akurat atas aktivitas yang dilakukanya, perusahaan perlu sistem Activity Based Costing (ABC). Sistem ini dapat menyediakan informasi perhitungan biaya yang lebih baik dan dapat membantu manajemen mengelola perusahaan secara efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perhitungan akuntansi biaya tradisional dalam menentukan harga pokok produksi, mengetahui perhitungan Activity Based Costing (ABC) System dalam menentukan harga pokok produksi, serta memberikan masukan kepada manajemen perusahaan tentang adanya perbedaan perhitungan biaya produk dengan menggunakan akuntansi biaya tradisional dan menggunakan Activity Based Costing (ABC) System. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif melalui pendekatan studi kasus. Analisis data dilakukan dalam tiga tahap yaitu: mengenai perhitungan biaya produk dengan sistem akuntansi tradisional, penerapan Activity Based Costing (ABC) System, serta menganalisis perbedaan perhitungan harga pokok produksi antara akuntansi biaya tradisional dengan Activity Based Costing (ABC) System. Berdasarkan hasil perhitungan dan perbandingan sistem akuntansi biaya tradisional dengan Activity Based Costing (ABC) System yang dilakukan, dapat diketahui bahwa terjadi perbedaan nilai harga pokok produksi oleh masing-masing jenis produk pada PT. Indonesia Pet Bottle Pandaan. Botol mengalami undercosted atau pembebanan biaya produk terlalu rendah sebesar Rp 942.506.718,68, sedangkan untuk produk gelas plastik mengalami overcosted atau pembebanan biaya terlau tinggi Rp 903.929.466,33. Sebaiknya perusahaan PT. Indonesia Pet Bottle Pandaan mengganti sistem akuntansi biaya tradisonal dengan mempertimbangkan untuk melakukan penerapan sistem ABC dalam menentukan harga pokok produksi karena informasi pada sistem ini lebih akurat untuk membantu manajemen dalam proses pengambilan keputusan pada perusahaan. Pihak manajemen PT. Indonesia Pet Bottle perlu membuat perencanaan dan persiapan terhadap besaranya biaya penerapan sistem ABC ini karena membutuhkan biaya yang tidak sedikit, tenaga kerja yang memadai serta butuh banyak waktu untuk menelusuri biaya ke masing-masing aktivitas. Agar sistem ini dapat dijalankan secara maksimal dan biaya – biaya yang timbul tersebut dapat sebanding dengan manfaat yang diperoleh.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2014/176/051403167
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Hasbi
Date Deposited: 12 Jun 2014 13:29
Last Modified: 22 Oct 2021 07:31
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/116262
[thumbnail of skripsii.pdf]
Preview
Text
skripsii.pdf

Download (4MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item