Fibrianti, Lina (2013) Pengaruh Atribut Produk terhadap Sikap (Survei pada Ibu Rumah Tangga Konsumen Pewangi dan Pelembut Pakaian Merek “Molto Sekali Bilas” di Desa Bandar Kidul Kecamatan Mojoroto Kota Kediri),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh Merek Produk (X 1 ), Mutu Produk (X 2 ), Label Produk (X 3 ), dan Kemasan Produk (X 4 ) secara simultan maupun parsial terhadap Sikap Konsumen (Y). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian explanatory research (penelitian penjelasan). Sampel dalam penelitian ini sebanyak 75 orang yang merupakan orang ibu rumah tangga pengguna pewangi dan pelembut pakaian merek “Molto Sekali Bilas” yang berdomisili di Desa Bandar Kidul Kecamatan Mojoroto Kota Kediri. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda dengan uji F dan analisis parsial dengan uji t untuk mengetahui pengaruh baik secara bersama – sama maupun parsial antara variabel yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa nilai F signifikansi yaitu sebesar 0,000 (α < 0,05), yang berarti bahwa secara bersama – sama variabel – variabel Merek (X 1 ), Mutu (X 2 ), Label (X 3 ), dan Kemasan (X 4 ) mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel Sikap Konsumen (Y). Hasil R 2 (koefisien determinasi) sebesar 0,689, berarti bahwa 68,9% variabel Sikap Konsumen akan dipengaruhi oleh variabel bebasnya, yaitu Merek (X 1 ), Mutu (X 2 ), Label (X 3 ), dan Kemasan (X 4 ). Sedangkan sisanya sebesar 31,1% akan dipengaruhi oleh variabel – variabel yang lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Hasil uji t digunakan untuk mengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat secara parsial dengan membandingkan taraf signifikan α yaitu 0,05. Hasil penelitian diketahui bahwa nilai sig. t sebesar 0,040 untuk variabel Merek (X 1 ), Mutu (X 2 ) sebesar 0,045, Label (X 3 ) sebesar 0,046, dan Kemasan (X 4 ) sebesar 0,049. Hal ini menunjukkan nilai sig. t untuk masing – masing variabel bebas kurang dari 0,05 (nilai sig. t < 0,05) yang berarti keempat variabel bebas mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel terikat secara parsial. Kesimpulan yang dapat ditarik dari penelitian ini adalah bahwa variabel – variabel dalam Atribut Produk baik secara bersama – sama maupun secara parsial mempunyai pengaruh terhadap Sikap. Keempat variabel bebas tersebut menunjukkan variabel Merek memiliki pengaruh yang dominan terhadap Sikap Konsumen. Saran yang bisa diberikan dalam hal ini adalah produsen produk “Molto Sekali Bilas” yaitu untuk terus meningkatkan kualitas produk, selalu mengikuti dan memahami perkembangan kebutuhan serta keinginan konsumen demi meningkatkan pemahaman sikap konsumen ke arah sikap yang positif untuk menarik konsumen membeli produk “Molto Sekali Bilas”.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIA/2013/292/051307862 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 22 Oct 2013 10:13 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 20:36 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115851 |
Preview |
Text
051307862.pdf Download (8MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |