Reformasi Birokrasi Pemerintahan Dalam Pelayanan Perijinan (Studi pada Badan Pelayanan Perijinan Terpadu Kota Malang dalam Pelayanan Ijin Pemasangan Media Reklame)

Harwinsyah, Fachryzal (2012) Reformasi Birokrasi Pemerintahan Dalam Pelayanan Perijinan (Studi pada Badan Pelayanan Perijinan Terpadu Kota Malang dalam Pelayanan Ijin Pemasangan Media Reklame). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Badan Pelayanan Perijinan Terpadu Kota Malang merupakan penyelenggara tunggal pelayanan publik dalam bidang perijinan di Kota Malang, sehingga perlu dilihat pelaksanaan reformasi birokrasinya. Oleh karena itu, penelitian ini bermaksud untuk menganalisis pelaksanaan reformasi birokrasi dalam aspek kelembagaan pada Badan Pelayanan Perijinan Kota Malang terhadap pelayanan ijin pemasangan media reklame dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan reformasi birokrasi dalam aspek kelembagaan pada Badan Pelayanan Perijinan Kota Malang terhadap pelayanan ijin pemasangan media reklame. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Analisis data yang digunakan adalah perbaikan struktur birokrasi melalui restrukturisasi/penataan tugas dan fungsi unit kerja serta penguatan unit kerja organisasi; perbaikan prosedur birokrasi melalui penyusunan tatalaksana (Bussines Process) yang menghasilkan Standar Operasional Prosedur (SOP) penyelenggaraan tugas dan fungsi serta pembangunan atau pengembangan e-government; dan faktor pendukung serta faktor penghambat yang mempengaruhi pelaksanaan reformasi birokrasi dalam aspek kelembagaan. Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa perbaikan struktur birokrasi telah dilaksanakan dengan baik melalui restrukturisasi/penataan tugas dan fungsi unit kerja yang berdampak pada penghapusan unit kerja organisasi yang kurang efektif dan efisien serta adanya pembagian bidang jenis layanan. Selain itu, penguatan unit kerja organisasi dilaksanakan melalui beberapa kegiatan diklat serta sertifikasi ISO 9001:2008 Sistem Manajemen Mutu. Sedangkan perbaikan prosedur birokrasi dilaksanakan melalui penyusunan tatalaksana (Bussines Process) yang menghasilkan Standar Operasional Prosedur (SOP) penyelenggaraan tugas dan fungsi serta pembangunan atau pengembangan e-government berupa ketersediaan website dan kegiatan diklat yang berkaitan dengan pemanfaatan teknologi informasi. Namun dalam dalam pelaksanaannya, terdapat faktor pendukung yang mempengaruhi antara lain sumber daya manusia, sarana dan prasarana, dan tersedianya peraturan perundang-undangan tentang perijinan. Sedangkan faktor penghambat yang mempengaruhi yaitu kecepatan layanan, kompetensi pegawai dalam pemanfaatan teknologi, dan komitmen pegawai. Saran yang dapat diberikan adalah perlunya konsistensi serta komitmen yang tinggi dalam melaksanakan program reformasi birokrasi yang telah ada maupun membuat program baru yang mendukung tercapainya tujuan reformasi birokrasi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/361/051202636
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 04 Sep 2012 09:01
Last Modified: 22 Oct 2021 07:03
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115476
[thumbnail of 051202636.pdf]
Preview
Text
051202636.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item