Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Bumn Nomor: Kep- 100/Mbu/2002 (Studi Pada Pt. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Yang Listing Di Bei Untuk Period

Kurniawan, Fendi (2012) Analisis Rasio Keuangan Untuk Menilai Kinerja Keuangan Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Bumn Nomor: Kep- 100/Mbu/2002 (Studi Pada Pt. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Yang Listing Di Bei Untuk Period. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kinerja manajemen sangat penting bagi semua perusahaan tanpa terkecuali perusahaan telekomunikasi di Indonesia. Sekarang ini perusahaan swasta yang akan menjadi ancaman di masa yang akan datang bagi perusahaan telekomunikasi milik negara. Dapat dilihat dari besarnya investasi dalam bentuk aset yang dimiliki perusahaan telekomunikasi. Tantangan utama bagi perusahaan telekomunikasi milik negara adalah perusahaan telekomunikasi swasta yang sekarang ini semakin beragam di Indonesia sehingga menimbulkan persaingan yang ketat antara perusahaan yang satu dengan yang lain. Tujuan penelitian untuk mengetahui rasio dan kinerja keuangan PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. pada tahun 2008- 2011 ditinjau dari aspek keuangan berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: KEP- 100/MBU/2002. Jenis penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif. Lokasi penelitian di BEI pada PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. Terdapat beberapa rasio yang masih jauh dari ketentuan yang ada pada Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: KEP- 100/MBU/2002, diantaranya; Cash Ratio (Rasio Kas), Current Ratio (Rasio Lancar) dan TATO (Total Asset Turn Over) serta TMS terhadap TA. Peneliti menyarankan agar PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. dapat meningkatkan kesehatan keuangannya dan meningkatkan kinerjanya secara maksimal.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/332/051202607
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 05 Sep 2012 11:10
Last Modified: 22 Oct 2021 06:39
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115448
[thumbnail of 051202607.pdf]
Preview
Text
051202607.pdf

Download (10MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item