Analisis Efektivitas Kebijakan Kredit dalam Upaya Meningkatkan Rentabilitas Koperasi (Studi Pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia MAKMUR Kabupaten Kediri),

Dewi, RufaidaIntanPuspita (2012) Analisis Efektivitas Kebijakan Kredit dalam Upaya Meningkatkan Rentabilitas Koperasi (Studi Pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia MAKMUR Kabupaten Kediri),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kebijakan kredit diperlukan dalam menjalankan aktivitas perusahaan agar tujuan perusahaan dapat tercapai sesuai sasaran yang telah ditetapkan. Kredit yang diberikan oleh perusahaan mempunyai risiko cukup besar, yaitu keterlambatan dalam pelunasan dan kemungkinan tidak tertagihnya baik sebagian atau seluruh piutang. Perusahaan harus mampu mengelola serta mengadakan pengawasan yang efektif terhadap kredit. Rentabilitas merupakan percerminan efisiensi suatu perusahaan di dalam menggunakan modal kerjanya untuk menghasilkan laba. Masalah utama yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan kebijakan kredit pada KPRI MAKMUR Kabupaten Kediri serta bagaimana kebijakan kredit yang efektif dalam upaya meningkatkan rentabilitas KPRI MAKMUR Kabupaten Kediri. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui permasalahan yang terjadi pada KPRI MAKMUR Kabupaten Kediri berkaitan dengan kebijakan kreditnya dan untuk mengetahui kebijakan kredit yang efektif untuk meningkatkan rentabilitas Koperasi tersebut. Skripsi ini termasuk dalam jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang menggambarkan rentabilitas koperasi melalui analisis efektivitas kebijakan kredit dengan menggunakan rasio rentabilitas dan rasio lainnya yang terkait. Berdasarkan analisis data yang diperoleh dari KPRI MAKMUR Kabupaten Kediri dapat diketahui bahwa rentabilitas ekonomis dan rentabilitas modal sendiri masih berada di bawah standar umum. Koperasi disarankan agar tetap menjaga kebijakan kredit yang telah diterapkan agar rentabilitas bisa berada di atas standar umum. Salah satunya dengan cara mengefektifkan standar kredit vi yang diterapkan kepada anggota, dari standar kredit yang meliputi volume penjualan dan investasi pada piutang diharapkan dapat meningkatkan laba.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/285/051202560
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 04 Sep 2012 10:04
Last Modified: 22 Oct 2021 05:49
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115395
[thumbnail of 051202560.pdf]
Preview
Text
051202560.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item