Implementasi Program Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan Dan Usaha (P-Upku) Dalam Upaya Penanggulangan Kemiskinan (Studi Di Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung)

Puspitasari, Ayu (2012) Implementasi Program Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan Dan Usaha (P-Upku) Dalam Upaya Penanggulangan Kemiskinan (Studi Di Kecamatan Ngantru Kabupaten Tulungagung). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (P-UPKu) memiliki manfaat yang besar dalam upaya penanggulangan kemiskinan melalui pemberdayaan usaha masyarakat. Program ini akan memiliki dampak yang positif terhadap peningkatan ekonomi Rumah Tangga Miskin Berpotensi (RTMB) sebagai kelompok masyarakat sasaran program, apabila dapat diimplementasikan dengan baik di lapangan. Dengan dapat diimplementasikan dengan baik sesuai dengan ukuran-ukuran dasar dan tujuan-tujuan kebijakan, maka masyarakat miskin akan benar-benar memperoleh manfaatnya sebagai upaya mengatasi permasalahan kemiskinan yang selama ini menjerat mereka. Penelitian ini memiliki beberapa tujuan, yaitu untuk mendeskripsikan dan menganalisis implementasi program pemberdayaan masyarakat melalui Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (P-UPKu) dalam upaya penanggulangan kemiskinan di Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung, serta untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor-faktor yang menjadi pendukung dan penghambat yang berkaitan dengan implementasi program pemberdayaan masyarakat melalui Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (P-UPKu) dalam upaya penanggulangan kemiskinan di Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif yaitu, dengan menjelaskan implementasi program pemberdayaan masyarakat melalui Pemberdayaan Unit Pengelola Keuangan dan Usaha (P-UPKu) dalam upaya penanggulangan kemiskinan di Kecamatan Ngantru, Kabupaten Tulungagung. Langkah-langkah dalam menganalisa data pada penelitian ini adalah menggambarkan variabel-variabel implementasi kebijakan yang berpengaruh atas keberhasilan maupun kegagalan pada saat implementasi P-UPKu sedang berlangsung serta memberikan solusi apabila ditemukan permasalahan maupun kekurangan dalam penyajian data. Dari hasil penelitian diketahui ada variabel-variabel dalam implementasi program yang sifatnya mendukung atas keberhasilan implementasi program dalam mencapai tujuan-tujuan kebijakan maupun bersifat menghambat atas jalannya implementasi program sehingga program tidak berhasil diimplementasikan sesuai dengan ukuran-ukuran dasar dan tujuan-tujuan kebijakan. Pada Desa Mojoagung dan Desa Pulerejo sebagai salah satu lokasi penelitian, diketemukan bahwa pada implementasi program berlangsung baik pada saat awal program maupun program penguatan berlangsung diketemukan sebagian besar variabel-variabel

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/182/051201777
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 21 Jun 2012 15:00
Last Modified: 22 Oct 2021 03:19
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115285
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of MOTTO.pdf]
Preview
Text
MOTTO.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_1.pdf]
Preview
Text
Bab_1.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_2.pdf]
Preview
Text
Bab_2.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_3.pdf]
Preview
Text
Bab_3.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of Bab_4.pdf]
Preview
Text
Bab_4.pdf

Download (11MB) | Preview
[thumbnail of Bab_5.pdf]
Preview
Text
Bab_5.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (10MB) | Preview
[thumbnail of CURICULUM_VITAE.pdf]
Preview
Text
CURICULUM_VITAE.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item