Pelayanan Kesehatan Masyarakat dalam Perspektif Pilihan Pubik (Studi di RSD Dr. Haryoto Kabupaten Lumajang),

Ainiyah, Nurul (2012) Pelayanan Kesehatan Masyarakat dalam Perspektif Pilihan Pubik (Studi di RSD Dr. Haryoto Kabupaten Lumajang),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilakukan berdasarkan latar belakang bahwa kesehatan itu penting, setiap warga negara berhak mendapatkan pelayanan kesehatan yang baik, rumah sakit sebagai salah satu unit sarana kesehatan yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. RSD Dr. Haryoto Kabupaten Lumajang ini merupakan satu-satunya rumah sakit milik pemerintah yang dipilih masyarakat Kabupaten Lumajang untuk memperoleh pelayanan kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan program-program pelayanan kesehatan yang ada di RSD Dr. Haryoto, untuk mendiskripsikan dan menganalisis tanggapan masyarakat (pasien) dan petugas pelayanan (RSD Dr. Haryoto) tentang pelayanan kesehatan berdasarkan program-program tersebut, dan untuk menganalisis pelayanan kesehatan di RSD Dr. Haryoto Kabupaten Lumajang ditinjau dari perspektif pilihan publik ( public choice ). Penelitian ini menggunakan kajian penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif yaitu mendiskripsikan atau menjelaskan peristiwa dan kejadian yang ada dan tidak dibuktikan dengan angka-angka melainkan dengan uraian-uraian. Hasil dari penelitian ini yaitu program-program pelayanan kesehatan terdiri dari Jamkesmas, Jampersal, Jamkesda, Askes, penanganan KLB Difteri, penanganan gizi buruk, peningkatan SDM, sarana dan prasarana, lingkungan, program pelayanan BKIA yang melibatkan dokter spesialis, program pelayanan KB untuk pasien Jampersal paska kelahiran. Tanggapan masyarakat (pasien) tentang pelayanan di RSD Dr. Haryoto adalah baik, sementara tidak sedikit yang menilai kurang baik. Sedangkan tanggapan petugas pelayanan kesehatan memberi tanggapan bahwa pemberian pelayanan yang kurang maksimal karena keberadaan dari SDM. Pelayanan kesehatan dalam perspektif pilihan publik bahwa RSD Dr. Haryoto bisa memenuhi konsep pilihan publik yaitu menjadi rumah sakit pilihan masyarakat Kabupaten Lumajang, meskipun ada beberapa dari pasien yang merasa bahwa pelayanan kesehatan yang diberikan masih belum memenuhi prinsip keadilan, akan tetapi penilain tersebut tidak mempengaruhi penilaian secara keseluruhan. Konsep pilihan publik tidak berlaku untuk pasien program Jamkesmas, Jamkesda, dan Jampersal yang notabene mereka adalah pasien yang kurang mampu. Menyikapi fakta tersebut, sebaiknya diberikan pelatihan tambahan kepada sumber daya manusia RSD Dr. Haryoto dan menambahkan tenaga ahli yang masih kurang, pembedaan pemberian pelayanan harus dihapuskan, rencana strategis RSD Dr. Haryoto diperbaiki, dan petugas pelayanan di RSD Dr. Haryoto memperbaiki komunikasi yang kurang dengan memberikan informasi yang detail dan transparan terkait pemberian pelayanan kesehatan kepada pasien. Sehingga proses penyelenggaraan pelayanan kesehatan bisa berjalan dengan baik sesuai dengan pilihan dan harapan masyarakat (pasien).

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2012/142/051201619
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 18 Jun 2012 11:40
Last Modified: 22 Oct 2021 02:50
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/115239
[thumbnail of 1_COVER.pdf]
Preview
Text
1_COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2_BAGIAN_AWAL.pdf]
Preview
Text
2_BAGIAN_AWAL.pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 3_BAGIAN_ISI.pdf]
Preview
Text
3_BAGIAN_ISI.pdf

Download (3MB) | Preview
[thumbnail of 4_BAGIAN_AKHIR.pdf]
Preview
Text
4_BAGIAN_AKHIR.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item