Akuntabilitas Pelayanan Publik Sektor Kesehatan Dilihat Dari Perspektif Balance Socorecard (Studi Pada Puskesmas Singosari, Kabupaten Malang)

RennyPuteriWuragil (2010) Akuntabilitas Pelayanan Publik Sektor Kesehatan Dilihat Dari Perspektif Balance Socorecard (Studi Pada Puskesmas Singosari, Kabupaten Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tingkat kesejahteraan masyarakat merupakan salah satu tolok ukur pembangunan nasional, yang bisa diukur dengan tingkat pendidikan, tingkat ekonomi dan tingkat kesehatan masyarakat. Sehingga pemerintah pusat maupun daerah dituntut agar memberikan kesejahteraan pada masyarakat dengan penyediaan pelayanan publik yang dibutuhkan. Oleh karena itu, dalam bidang kesehatan sangat dibutuhkan pengoptimalisasian peran Puskesmas sebagai unit terkecil penyedia layanan kesehatan melalui kegiatan atau program pokok Puskesmas. Penerapan Good Governance mutlak dibutuhkan agar dapat meningkatkan Good Public Service . Peningkatan pelayanan publik tersebut sangat berarti dalam rangka mengembalikan kepercayaan masarakat terhadap pemerintah. Selain itu, prinsip akuntabilitas sangat penting diterapkan pada penyelenggaraan pelayanan publik. Akuntabilitas merupakan salah satu pengukuran kinerja untuk meningkatkan keefektifan kinerja instansi pemerintah salah satu pertanggungjawaban yang diberikan disini adalah pertanggungjawaban administratif yang memfokuskan pada pertanggungjawaban atas tugas dan wewenang yang diberikan langsung kepada pimpinan atau badan yang lebih tinggi. Hubungan akuntabilitas administratif dengan pelayanan publik lebih menekankan pada kemampuan dari pemerintah atau organisasi pemerintah untuk memberikan atau menyediakan kebutuhan barang dan jasa yang dapat dipertanggungjawabkan secara internal formal organisasi pemerintahan. Serta mengemukakan akuntabilitas administratif dilihat dari perspektif Balance Scorecard melalui empat presepktif yang ada di dalamnya. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian ini adalah Kabupaten Malang dengan situs Puskesmas Singosari Kabupaten Malang. Untuk mengumpulkan data peneliti menggunakan teknik wawancara, dokumentasi dan observasi. Adapun fokus penelitian ini adalah 1) pelaksanaan akuntabilitas pelayanan publik dilihat dari perspektif Balance scorecard yang meliputi a. perspektif keuangan, b. perspektif pelanggan, c. perspektif bisnis internal, d. perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. 2) faktor pendukung dan faktor penghambat akuntabilitas pelayanan public di Puskesmas Singosari. Hasil dari penelitian ini telah dilakukan oleh peneliti memperlihatkan

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2010/68/051000428
Subjects: 300 Social sciences > 351 Public administration
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Publik / Negara
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 03 Mar 2010 15:43
Last Modified: 21 Oct 2021 14:59
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114677
[thumbnail of 051000428.pdf]
Preview
Text
051000428.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item