Analisis Pengaruh Promosi Jabatan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Kasus pada PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang),

RennyYuliyanti, (2009) Analisis Pengaruh Promosi Jabatan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Kasus pada PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang),. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dengan judul “Analisis Pengaruh Promosi Jabatan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan (Studi Kasus pada PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang)”, dilatar belakangi pelaksanaan promosi jabatan pada PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang untuk mengukur kepuasan kerja karyawan. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui signifikansi pengaruh promosi terhadap kepuasan kerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksplanotory / penelitian penjelasan dengan mengunakan penelitian kuantitatif. Dimana penelitian tersebut adalah untuk menguji hipotesis yang telah diajukan yaitu terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel bebas promosi jabatan karyawan dengan kepuasan kerja karyawan sebagai variabel terikat. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah karyawan yang sedang dipromosikan jabatannya oleh PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang, dengan jumlah populasi 70 orang dan diambil sebagai sampel dengan menggunakan teknik random sampling (simple random sampling) sejumlah 41 orang responden. Data yang diperoleh selanjutnya diolah dnegan menggunakan analisis deskriptif dan analisis inferensial. Dimana untuk mengetahui besarnya pengaruh antara sebuah variabel bebas terhadap variabel terikat. Uji t digunakan untuk menguji signifikansi pengaruh variabel bebas dan variabel terikat. Dari hasil perhitungan analisis dapat dibuktikan bahwa variabel bebas promosi jabatan karyawan berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan sebagai variabel terikat. Dimana koefisien regresi dari kedua variabel tersebut adalah 0,586 atau 58,6% dengan probabilitas 0,000. kontribusi promosi jabatan terhadap kepuasan kerja karyawan 0,395 atau 39,5% Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel bebas promosi jabatan karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan sebagai variabel terikat. Secara keseluruhan promosi jabatan karyawan di PT. Hero Supermarket Tbk, Unit Bisnis Giant Hipermarket MOG Malang sudah baik dan hendaknya perusahaan tetap melaksankan promosi secara teratur dan berkesinambungan serta mempertahankan dan menambah kepuasan kerja pada karyawan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2009/202/050901871
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 14 Jul 2009 09:46
Last Modified: 19 Oct 2021 02:43
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/114055
[thumbnail of Abstraksi.pdf]
Preview
Text
Abstraksi.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_II.pdf]
Preview
Text
BAB_II.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_I.pdf] Text
BAB_I.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB_III.pdf]
Preview
Text
BAB_III.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_V.pdf]
Preview
Text
BAB_V.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of BAB_IV.pdf]
Preview
Text
BAB_IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of COVER.pdf]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_ISI.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR_PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of KATA_PENGANTAR.pdf]
Preview
Text
KATA_PENGANTAR.pdf

Download (1MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item