Pemberian Penghargaan Sebagai Upaya Peningkatan Kinerja Pegawai Negeri Sipil : studi pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bojonegoro

ImaOkiana (2006) Pemberian Penghargaan Sebagai Upaya Peningkatan Kinerja Pegawai Negeri Sipil : studi pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bojonegoro. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada era otonomi daerah, Pemerintah Daerah dituntut untuk lebih mandiri dalam mengatur dan mengurus urusan pemerintahannya. Dengan adanya desentralisasi tersebut maka Pemerintah Daerah memiliki kewenangan untuk mengatur dan mengurus pemerintahan, keuangan dan mengadakan pelayanan. Dalam memberi pelayanan kepada publik, Pemerintah Daerah Kabupaten sangat perlu meningkatkan kinerja para pegawainya. Peningkatan kinerja tersebut dapat dilaksanakan dengan memberikan pegawai suatu rangsangan atau daya tarik tertentu agar mereka mempunyai semangat yang tinggi dalam bekerja. Pemberian penghargaan merupakan salah satu usaha Pemerintah Daerah dalam memberikan motivasi kepada Pegawai Negeri Sipil Daerah dalam meningkatkan kinerjanya. Pemberian penghargaan ini didasarkan pada Undang-Undang RI Nomor 43 Tahun 1999, pasal 33 ayat 1 dan 2. Berkaitan dengan hal tersebut maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendiskripsikan dampak pemberian penghargaan terhadap peningkatan kinerja dari Pegawai Negeri Sipil Daerah pada Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bojonegoro. Penelitian ini berjenis deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dan yang menjadi fokus dalam penelitian adalah sistem pemberian penghargaan serta dampaknya terhadap peningkatan kinerja Pegawai Negeri Sipil Daerah. Penelitian ini berlokasi di Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Bojonegoro. Sumber data penelitian adalah sumber data primer yang diperoleh melalui wawancara dengan narasumber yaitu Kepala Badan Kepegawaian Daerah, para pegawai staff, Pegawai Negeri Sipil Daerah yang telah dan belum mendapatkan penghargaan, dan masyarakat., serta data sekunder yang diperoleh melalui dokumen yang berkaitan dengan pemberian penghargaan. Teknik pengumpulan data yang dipakai peneliti yaitu wawancara, dokumen dan observasi. Dan instrument penelitiannya adalah pedoman wawancara dan catatan dilapangan. Dalam usaha meningkatkan kinerja Pegawai Negeri Sipil Daerah, pemerintah daerah telah memberikan penghargaan-penghargaan yang berupa kenaikan pangkat pilihan maupun kenaikan pangkat regular, pemberian kesempatan mengikuti diklat kepemimpinan maupun diklat teknis fungsional, pemberian ucapan terima kasih, pemberian pujian secara tidak tertulis, pemberian tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya. Dengan adanya pemberian penghargaan tersebut akan tercipta persaingan antar pegawai, sehingga secara otomatis kinerja Pegawai Negeri Sipil Daerah akan termotivasi untuk lebih ditingkatkan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa secara umum pemberian penghargaan-penghargaan tersebut berhasil memberikan motivasi kepada Pegawai Negeri Sipil Daerah dalam meningkatkan kinerjanya, tetapi tingkat pengaruhnya itu berbeda-beda sesuai dengan jenis penghargaan yang diterima oleh masing-masing pegawai. Terlepas dari semua jenis penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah kepada Pegawai Negeri Sipil Daerah, peningkatan kinerja itu sangat dipengaruhi oleh besarnya rasa tanggungjawab yang dimiliki oleh masing-masing pegawai terhadap pekerjaan dan orang-orang disekitar. Saran yang dikemukakan adalah untuk dapat memaksimalkan fungsi dari pemberian penghargaan dalam meningkatkan kinerja Pegawai Negeri Sipil Daerah maka sebaiknya Pemerintah Daerah perlu menambah anggaran dananya sehingga pemberian penghargan dapat dilaksanakan secara maksimal sehingga hasilnya nanti juga akan maksimal, pemerintah juga perlu menerapkan sistem pemberian penghargaan dalam bentuk uang atau bonus kepada pegawai yang dinilai telah melaksanakan tugasnya dengan sangat baik, karena pada dasarnya uang atau bonus itu juga diinginkan oleh semua pegawai sehingga lebih cepat memberikan motivasi .

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2006/326/050602113
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 06 Nov 2008 14:05
Last Modified: 22 Oct 2021 11:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113049
[thumbnail of 050602113.pdf]
Preview
Text
050602113.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item