Pengaruh Motivasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan : studi pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Malang Regional Office

WulanWidhiatma (2006) Pengaruh Motivasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan : studi pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Malang Regional Office. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Motivasi merupakan dorongan dalam diri seseorang yang menggerakkan dan mengarahkan perilaku. Khususnya perilaku mereka dalam bekerja dan akhirnya mereka akan mencapai suatu prestasi kerja yang tinggi. Penggunaan tenaga kerja secara efektif dan terarah merupakan kunci kearah peningkatan prestasi kerja karyawan. Oleh sebab itu dibutuhkan suatu kebijakan perusahaan dalam usahanya mengerakkan, mengajak dan mengarahkan tenaga kerja agar mau bekerja lebih produktif sesuai dengan sasaran yang telah ditetapkan perusahaan. Pada dasarnya orang mau bekerja untuk dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka. Maka dari itu, perusahaan harus dapat memenuhi kebutuhan mereka, karena dengan terpenuhinya kebutuhan mereka maka akan menciptakan dorongan atau motivasi kepada karyawan untuk melaksanakan pekerjaannya dengan baik dan bekerja sama dalam pencapaian sasaran-sasaran organisasi. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini yaitu bagaimanakah pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah eksplanatori atau penelitian penjelasan. Penelitian tersebut adalah untuk menguji hipotesis yang telah diajukan. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dari 30 responden. Data yang terkumpul melalui kuesioner yang disebar. Analisis yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dan korelasi sederhana. Analisis menggunakan SPSS Versi 11. Berdasarkan analisis data diketahui bahwa variabel bebas (Motivasi kerja) berpengaruh secara signifikan terhadap variabel terikat (Prestasi Kerja). Hal ini ditunjukkan dengan besarnya probabilitas (p) dibawah 0,05 yaitu sebesar 0,000 dengan koefisien regresi 0,801 dan R Square sebesar 0,373. Sedangkan berdasarkan analisis korelasi sederhana dapat diketahui bahwa variabel motivasi kerja mempunyai hubungan yang signifikan dengan variabel prestasi kerja, dengan koefisien korelasi 0,610 Hasil penelitian tersebut membuktikan bahwa motivasi merupakan faktor yang dapat mempengaruhi prestasi kerja. Oleh karena itu perusahaan diharapkan lebih memperhatikan terhadap pemberian motivasi kepada karyawannya.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FIA/2006/15/050603446
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ilmu Administrasi > Ilmu Administrasi Bisnis / Niaga
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 22 Nov 2008 09:55
Last Modified: 22 Oct 2021 10:27
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/113027
[thumbnail of 050603446.pdf]
Preview
Text
050603446.pdf

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item