Urgensi Pengawasan Produk “Kredit Online” Dalam Kegiatan Jasa Keuangan Indonesia

RizkiAulia, Muhamad (2017) Urgensi Pengawasan Produk “Kredit Online” Dalam Kegiatan Jasa Keuangan Indonesia. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada skripsi ini penulis mengangkat permasalahan mengenai Urgensi Pengawasan Produk “Kredit Online” Dalam Kegiatan Jasa Keuangan Indonesia. Adapun pemilihan tema tersebut dilatarbelakangi oleh adanya ketidakpastian hukum dengan peraturan perundang-undangan yang ada, karena produk dari suatu lembaga keuangan yang belum termasuk dalam sektor pengawasan Otoritas Jasa Keuangan dalam kegiatan jasa keuangan tetap berjalan dengan melalui celah hukum yang belum memiliki peraturan yang jelas karena kredit online termasuk dalam financial technology (fintech) merupakan lembaga keuangan berbasis jaringan internet. Adapun peneliti menggunakan rumusan masalah dengan melihat latar belakang diatas dalam penelitian ini, penulis mengangkat satu rumusan masalah, yaitu: Apakah produk “kredit online” merupakan produk lembaga keuangan yang dapat diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan sebagai pengawas lembaga keuangan? Jenis penelitian dalam penulisan penelitian ini adalah penelitian yuridis normatif, dengan menggunakan pendekatan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Bahan hukum primer, sekunder dan tersier yang telah diperoleh penulis kemudian akan dipaparkan dalam bentuk uraian yang disusun secara sistematis dan digunakan beberapa teknik interpretasi, yaitu interpretasi gramatikal, interpretasi futuristik. Dari hasil penelitian dengan metode diatas, penulis memperoleh jawaban atas permasalahan yang ada bahwa pengawasan terhadap produk kredit online oleh Otoritas Jasa Keuangan dengan tidak adanya regulasi pada produk lembaga keuangan yang berbasis jaringan internet tersebut, tidak dapat diawasi walaupun kredit online termasuk dalam kegiatan jasa keuangan yang seharusnya Otoritas Jasa Keuangan bertugas mengawasi dan mengatur kegiatan jasa keuangan, mengingat dengan adanya asas kepastian hukum yang dimaksudkan suatu kepastian hukum muncul apabila suatu hukum tersebut telah terbentuk. Adapun pada produk kredit online tersebut dapat diawasi apabila kredit online menjadi satu padu atau bergabung dalam sektor perbankan yang menjadi bagian dari suatu bank kemudian menjadi produk dari bank itu sendiri dan juga dengan pembuatan peraturan perundang-undangan yang dibuat oleh Otoritas Jasa Keuangan.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2017/89/051704428
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 15 Jun 2017 10:15
Last Modified: 15 Jun 2017 10:15
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/112996
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item