Kodir, Abd (2016) Efektivitas Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015 (Studi Di Kantor Bersama Samsat Kenjeran Suraba. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pada skripsi ini penulis mengangkat tentang pelaksanaan Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015. Bahwa untuk membantu perekonomian masyarakat yang sedang sulit dan untuk mempercepat penerimaan Pendapatan Asli Daerah dari sektor Pajak Kendaraan Bermotor serta menekan jumlah tunggakan pajak kendaraan bermotor, maka Pemerintah Daerah (Gubernur) membuat kebijakan pemberian keringanan dan insentif pajak kendaraan bermotor. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah, 1. Bagaimana Efektivitas Peraturan Gubernur Jawa Timur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015?, 2. Apa kendala dan upaya Kantor SAMSAT Kenjeran Surabaya Utara dalam Pelaksanaan Peraturan Gubernur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015? Kemudian jenis penelitian ini menggunakan metode yuridis empiris dengan metode pendekatan yuridis sosiologis. Lokasi penelitian di Kantor Bersama Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Kenjeran Surabaya Utara. Jenis dan sumber data adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan melakukan wawancara langsung dengan responden. Data sekunder diperoleh dari studi kepustakaan, studi dokumentasi dan studi penelusuran. Teknik analisa data adalah deskriptif analisis. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa dalam pelaksanaan Peraturan Gubernur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015 adalah belum efektif adapun beberapa kendala yang dihadapi dalal pelaksanaan Peraturan Gubernur Nomor 53 Tahun 2015 Tentang Pemberian Keringanan Dan Insentif Pajak Daerah Untuk Rakyat Jawa Timur Tahun 2015 adalah kelangkaan material STNK dan Plat Nomor (Sarana Prasarana) serta budaya hukum (kesadaran dan ketaatan hukum masyarakat masih rendah). Upaya untuk mengatasi kendala-kendala tersebut adalah dengan terus-menerus melakukan koordinasi antar instansi (Dipenda, Kepolisian, dan Jasa Raharja). Mengoptimalkan sosialisasi tentang kewajiban membayar pajak kendaraan dan pentingnya balik nama kendaraan atas nama sendiri.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FH/2016/251/051611564 |
Subjects: | 300 Social sciences > 340 Law |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Nur Cholis |
Date Deposited: | 02 Nov 2016 13:47 |
Last Modified: | 19 May 2022 01:49 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/112662 |
Preview |
Text
Skripsi.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |