Faktor Penyebab Terjadinya Tindak Pidana Persetubuhan Terhadap Anak (Studi Di Unit Perlindungan Perempuan Dan Anak Kepolisian Resort Blitar

Dwiyanto, Andreyas Prasetyo (2016) Faktor Penyebab Terjadinya Tindak Pidana Persetubuhan Terhadap Anak (Studi Di Unit Perlindungan Perempuan Dan Anak Kepolisian Resort Blitar. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Pada skripsi ini, penulis mengangkat permasalahan Faktor Penyebab Terjadinya Tindak Pidana Terhadap Anak. Pemilihan tema tersebut didasarkan kepada tingkat kejahatan tindak pidana persetubuhan terhadap anak yang tinggi dan kerap terjadi di Indonesia. Tingginya jumlah kasus tindak pidana persetubuhan terhadap anak berkaitan dengan fator-faktor yang menyebabkan terjadinya persetubuhan terhadap anak. Sehingga dibutuhkan pengetahuan mengenai faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya tindak pidana persetubuhan terhadap anak agar selanjutnya faktor-faktor tersebut dapat dijadikan acuan sebagai pencegahan terjadinya tindak pidana persetubuhan terhadap anak. Berdasarkan penjelasan diatas, karya tulis ini mengambil rumusan masalah: (1) Apa yang menjadi faktor penyebab terjadinya tindak pidana persetubuhan terhadap anak di Kabupaten Blitar? (2) Bagaimana upaya penanggulangan tindak pidana persetubuhan terhadap anak yang dilakukan oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Kepolisian Resort Blitar? Selanjutnya penulisan karya tulis ini menggunakan jenis penelitian yuridis empiris dengan metode pendekatan yuridis kriminologis. Terdapat dua jenis data yang digunakan oleh penulis yaitu data primer dan data sekunder. Selanjutnya data yang diperoleh akan dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif analisis. Teknik deskriptif analisis adalah suatu teknik penelitian yang digunakan untuk menganalisis data serta fakta yang didapat dengan tujuan untuk menggambarkan dengan jelas masalah yang terjadi. Hasil analisis dari data dan fakta inilah yang akan digunakan sebagai rujukan untuk menyelesaikan permasalahan hukum yang menjadi objek kajian. Dari hasil penelitian dengan metode tersebut, penulis memperoleh jawaban tentang permasalahan yang ada bahwa faktor penyebab terjadinya tindak pidana persetubuhan terhadap anak di Kabupaten Blitar antara lain adalah rendahnya pendidikan atau sumber daya manusia, kondisi keluarga yang kurang memberikan pengawasan dan kendali kepada anak, kondisi lingkungan desa yang sepi, kondisi ekonomi yang rendah, perkembangan teknologi yang disalahgunakan, hubungan sosial atau pergaulan yang bebas, dan nafsu yang tidak terkendali serta persepsi yang memandang persetubuhan merupakan hal yang wajar. Untuk menanggulangi tindak pidana persetubuhan terhadap anak yang terjadi, maka Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Kepolisian Resort Blitar melakukan upaya penanggulangan secara represif dan upaya penanggulangan secara preventif. Upaya penanggulangan secara represif yang dilakukan oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Kepolisian Resort Blitar adalah setelah menerima laporan, Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Kepolisian Resort Blitar melakukan penyelidikan untuk menelurusi tindak pidana, penyidikan untuk mendapatkan keterangan kejadian dari saksi, korban, dan pelaku atau terlapor melalui proses pemeriksaan, dan melakukan pemberkasan dan membendel berkas-berkas dan bukti-bukti yang telah didapat untuk kemudian dikirim ke kejaksaan untuk dilanjutkan dengan proses penuntutan oleh jaksa penuntut umum. Sedangkan upaya penanggulangan secara preventif yang dilakukan Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Kepolisian Resort Blitar adalah menyelenggarakan sosialisasi di sekolah, mengadakan pertemuan dengan masyarakat di balai desa, dan memberikan pengetahuan kepada masyarakat luas melalui seminar atau forum diskusi.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2016/205/051611594
Subjects: 300 Social sciences > 362 Social problems of and services to groups of people > 362.7 Young people > 362.76 Abused and neglected young people
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 02 Nov 2016 14:20
Last Modified: 18 May 2022 02:20
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/112613
[thumbnail of 3._Kata_Pengantar_-_Summary.pdf]
Preview
Text
3._Kata_Pengantar_-_Summary.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 4._SKRIPSI_inti_(BAB_1_-_Daftar_Pustaka).pdf]
Preview
Text
4._SKRIPSI_inti_(BAB_1_-_Daftar_Pustaka).pdf

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 1._COVER.pdf]
Preview
Text
1._COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 2._halaman_pengesahan_+_halaman_persetujuan.pdf]
Preview
Text
2._halaman_pengesahan_+_halaman_persetujuan.pdf

Download (1MB) | Preview
[thumbnail of 5._Lampiran.pdf]
Preview
Text
5._Lampiran.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item