Puspitasari, Reni (2018) Peran Perempuan Poklahsar Sebagai Pendukung Pembangunan Perikanan Di Daerah Minapolitan Desa Gondosuli Kecamatan Gondang Tulungagung Jawa Timur. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Pembangunan perikanan merupakan upaya meningkatkan sektor ekonomi melalui produksi perikanan. Saat ini, budidaya merupakan subsector perikanan yang menyumbangkan ekonomi suatu daerah. Salah satu hal yang penting dalam pembangunan sendiri adalah partisipasi sumberdaya manusia atau masyarakat sekitar. Perempuan adalah lapisan masyarakat yang tidak diragukan atas kemampuannya dalam perkembangan perikanan. Pemberdayaan perempuan menjadi hal yang penting untuk dilihat . sama halnya laki-laki , perempuan berhak atas keikutsertaan dalam partisipasi aktif contohnya dengan bidang pengolahan dan pemasaran. Penelitian dilakukan di Desa Gondosuli, Kecamatan Gondang, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur pada perempuan pengolah dan pemasar (POKLAHSAR). Penelitian dilakukan selama satu bulan pada bulan Januari- Februari 2018. Adapun tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) Untuk menganalisis profil perkembangan perikanan, 2) Untuk menganalisis profil kelompok pengolah dan pemasarn (POKLAHSAR), 3) Untuk menganalisis penghambat dan pendukung perkembangan perikanan di Desa Gondosuli, 4) Untuk menganalisis dampak peran perempuan terhadap perkembangan perikanan. Penelitian ini teramasuk dalam penelitian kualitatif dengan menggunakan deskriptif kualitatif yang artinya mewawancarai secara mendalam informan. Teknik pengmbilan data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Jenis data yang diambil data primer dengan langsung wawancara dengan infroman dan data sekunder dengan mengambil data dari website resmi Dinas Perikanan, data kelurahan serta data yang mendukung. Teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling dan key informan. Desa Gondosuli merupakan desa Kawasan minapolian karena perkembangan perikanan lele terutamanya sangat tinggi. Produksi yang dihasilkan dalam budidaya lele bisa mencapai 20 ton/hari. Oleh karena itu, Desa Gondosuli biasa disebut dengan “Kampung Lele” oleh masyarakat luar desa. Perkembangan perikanan di desa ini tidak berjalan tanpa peran perempuan pengolah dan pemasar yang tergabung dalam kelompok pengolah dan pemasar. Produksi lele asap bisa mencapai minimal 50 kg per keluarga. Partisipasi aktif yang dilakukan oleh perempuan ini dalam pengolahan sangat tinggi. Akses dan kontrol dalam pengolahan ikan juga sangat tinggi. Selain itu dalam perkembangan perikanan ini ada peran Dinas Perikanan yang sanagt tinggi. Peran penyuluh Dinas ini dalam meberikan pendampingan kepada masyarakat sangat berarti khususnya dalam kelompok POKLAHSAR sendiri. Penyuluhan dengan pemberian materi berupa cara startegis contohnya tentang pasar serta olahan ikan, pelatihan sampai pengawasan dilakukan oleh Dinas dalam upaya pengembangan sumber daya manusia dalam meningkatkan produktivitasnya. Pendukung dan penghambat internal dan eksternal juga memberikan dampak kepada perempuan dan perkembangan perikanan sendiri. Damapak perempuan ketika ikut andil dalam proses kegiatan adalah sebagai berikut: 1) Terbukanya lowongan kerja di masyarakat sekitar, 2) meningkatkan pendapatan keluarga, 3) semakin terkenalnya desa Gondosuli.
English Abstract
-
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FPR/2018/158/051803931 |
Uncontrolled Keywords: | - |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 639 Hunting, fishing & conservation > 639.8 Aquaculture |
Divisions: | Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan > Sosial Ekonomi Agrobisnis Perikanan |
Depositing User: | Sugeng Moelyono |
Date Deposited: | 30 May 2018 02:18 |
Last Modified: | 24 Oct 2021 05:46 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/11202 |
Preview |
Text
BAB I.pdf Download (32kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB II.pdf Download (67kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB VI.pdf Download (23kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB III.pdf Download (35kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB IV.pdf Download (102kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB V.pdf Download (442kB) | Preview |
Preview |
Text
BAGIAN DEPAN.pdf Download (525kB) | Preview |
Preview |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (25kB) | Preview |
Actions (login required)
![]() |
View Item |