Qur’aini, Levia Bariqoh (2018) Uji Teknis Mesin Power Thresher Buatan Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Pertanian dan Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri (UPT PK PPTKLN) Wonojati, Malang. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penggunaan mesin power thresher lebih efektif dan efisien dalam perontokan padi dibandingkan menggunakan cara gebotan/manual yang saat ini jarang digunakan di sawah-sawah pedesaan. Sistem pemasukan throw-in lebih efektif dalam proses perontokan malai padi. Hasil gabah yang diperoleh dengan menggunakan mesin power thresher buatan Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Pertanian dan Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri (UPT PK PPTKLN) Wonojati relatif lebih bersih dan menekan kehilangan hasil kurang dari 1 %. Semakin besar kecepatan putaran mesin yang digunakan ketika mesin beroperasi, maka semakin bersih gabah hasil perontokan yang diperoleh. Penelitian ini menggunakan mesin perontok padi jenis power thresher buatan Unit Pelaksana Teknis Pelatihan Kerja Pertanian dan Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri (UPT PK PPTKLN) Wonojati, Malang. Metode pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan 2 perlakuan perontokan padi menggunakan mesin power thresher dan menggunakan cara gebotan/manual dengan masing-masing perlakuan menggunakan padi varietas ketan putih yang berada di sawah desa Jabung, Kabupaten Malang. Parameter pengujian yang dilakukan pada perontokan padi menggunakan mesin power thresher meliputi kapasitas pengumpanan, kapasitas perontokan, rendemen perontokan, persentase gabah tidak terontok, efisiensi perontokan, persentase kehilangan hasil perontokan, tingkat kebersihan gabah, persentase gabah tercecer, dan konsumsi bahan bakar, yang akan dibandingkan dengan efisiensi perontokan menggunakan cara gebotan/manual. Hasil penelitian yang diperoleh dalam perontokan padi, gabah yang tercecer pada penggunaan cara gebotan/manual lebih banyak dibandingkan menggunakan power thresher. Sehingga nilai efisiensi perontokan menggunakan mesin power thresher lebih tinggi yaitu sebesar 99,94 %, penggunaannya juga lebih efisien.
English Abstract
The use of engine power thresher more effective and efficient in the threshing of rice than use gebotan/manual way which currently rarely used in paddy fields of the countryside. Systems infusion throw-in is more effective in the process of threshing the rice panicles. The grain results obtained using power thresher machine-made Technical Implementing Agricultural job training and placement of Foreign Labour (UPT PK PPTKLN) Wonojati clean and relatively more pressing losing the results of less than 1%. The greater the speed of rotation of the engine that is used when the machine is operating, the grain threshing results cleaner. This research uses the engine power type thresher paddy artificial Technical Implementing Agricultural job training and placement of Foreign Labour (UPT PK PPTKLN) Wonojati, Malang. The method used in this research is descriptive method with 2 thresher treatment using power thresher machine and using gebotan / manual method with each treatment using white rice varieties in rice field of Jabung village, Malang regency. The test parameters performed on paddy threshing using thresher power machine include the feeding capacity, threshing capacity, thresher yield, percentage of unhulled grain, threshing efficiency, percentage of threshing loss, grain clearance rate, percentage of grain scattered, and fuel consumption, which will be compared with threshing efficiency using gebotan/manual. The results obtained in threshing rice, grain that scattered on the use of way gebotan/manual more than using power thresher. So that the efficiency value thresher using engine power thresher higher that is equal to 99,94 %, its use also more efficient.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FTP/2018/4/051801587 |
Uncontrolled Keywords: | Gabah, Perontokan, Power Thresher |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 630 Agriculture and related technologies |
Divisions: | Fakultas Teknologi Pertanian > Keteknikan Pertanian |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 25 May 2018 01:05 |
Last Modified: | 16 Oct 2021 02:51 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/11030 |
Text
BAGIAN DEPAN.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (326kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (158kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (499kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (353kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (343kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (86kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (91kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Actions (login required)
View Item |