Pelaksanaan Pelayanan Publik Perusahaan Daearh Air Minum dan kotribusinya terhadap PAD Kabupaten Tabanan Propinsi Bali : Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tabanan Bali

AntonBudiSetyawan (2008) Pelaksanaan Pelayanan Publik Perusahaan Daearh Air Minum dan kotribusinya terhadap PAD Kabupaten Tabanan Propinsi Bali : Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tabanan Bali. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Dalam penulisan skripsi ini penulis membahas mengenai masalah Pelaksanaan Pelayanan Publik Perusahaan Daerah Air Minum Dan Kontribusinya Terhadap PAD Kabupten Tabanan Popinsi Bali. Hal yang Melatar belakangi Penulis untuk membuat skripsi berkaitan dengan pelaksanaan pelayanan publik Perusahaan Daerah Air Minum dan kontribusinya tehadap PAD di Kabupaten Tabanan Propinsi Bali dan hambatanhambatan yang dihadapi Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tabanan Propinsi Bali dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat konsumen dan solusinya. Permasalahan dari penulisan karya akademik ini dititik beratkan pada masalah yang terbatas pada pembahasan yang menyangkut tentang pelayanan publik PDAM dan kontribusinya terhadap PAD dengan merujuk pada Peraturan Daerah Kabupaten Tabanan Nomor 3 Tahun 1995 yang mengatur tentang pengaturan Perusahaan Daerah Air Minum di Kabupaten Tabanan Propinsi Bali. Metode Penelitian yang dipergunakan untuk membahas permasalahan yang diajukan adalah menggunakan metode yuridis sosiologis yaitu suatu pendekatan yang ditempuh melalui penelitian yang sistematis dan terkontrol berdasarkan suatu kerangka pemikiran yang logis serta kerangka pembuktian untuk memastikan, memperluas dan menggali data secara langsung dari lapangan terhadap obyek yang diteliti, baik data primer sebagai data utama serta data sekunder sebagai data pendukung atau pelengkap. Dalam penelitian ini melakukan pengkajian terhadap ketentuan Peraturan Daerah Kabupaten Tabanan Propinsi Bali yang berkaitan dengan Pelayanan Publik pada Perusahaan Daerah Air Minum serta kontribusinya terhadap PAD.Sedangkan dalam menganalisa data, teknik atau metode yang digunakan adalah deskriptif analitis, yaitu prosedur pemecahan masalah yang diteliti dengan cara memaparkan data yang telah diperoleh dari pengamatan kepustakaan dan pengamatan lapangan, kemudian dianalisa dan diinterpretasikan dengan memberikan kesimpulan. Analisa deskriptif adalah “memusatkan diri pada masalah-masalah yang ada di masa sekarang yang bersifat aktual, kemudian data yang ada dikumpulkan, disusun, dijelaskan serta dianalisa”. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwah pelaksanaan pelayanan publik Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Tabanan Bali merujuk pada Peraturan Daerah Kabupaten Daerah Tingkat II Tabanan Nomor 3 Tahun 1995 dengan menerapkan pola pelayanan yaitu: pendekatan sambungan rumah, pendekatan pelayanan dengan truk tangki dan pendekatan penanganan keluhan. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri No. 47 Tahun 1999 tanggal 30 Agustus 1999 tentang Pedoman Penilaian Kinerja Perusahaan Daerah Air Minum. Kinerja PDAM Kabupaten Tabanan dalam Tahun 2005 menunjukkan predikat “Cukup” dengan nilai kinerja perusahaan sebesar 47,07% yang artinya perlu ditingkatkan Sedangkan kontribusi PDAM Kabupaten Tababan Bali terhadap PAD belum memberikan kontribusi yang signifikan, karena berdasarkan laporan keuangan PDAM Tabanan pada tahun 2006 perusahaan mengalami kerugian.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FH/2007/335/050800692
Subjects: 300 Social sciences > 340 Law
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Unnamed user with email repository.ub@ub.ac.id
Date Deposited: 13 Mar 2008 09:50
Last Modified: 29 Oct 2021 01:37
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/109969
[thumbnail of 050800692.PDF]
Preview
Other
050800692.PDF

Download (2MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item