AgungBatara, Surya (2017) Analisis Pengaruh Upah Dan Jaminan Sosial Terhadap Kesejahteraan Tenaga Kerja (Studi Pada Pabrik Gula (Pg) Kebon Agung Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Kesejahteraan tenaga kerja di dalam perusahaan merupakan masalah yang komplek, permasalahan semakin meningkat dengan dinormatifkannya upah dan jaminan sosial. Peningkatan kesejahteraan hidup yang berimbang antara kebutuhan kebendaan dengan kerohanian menimbulkan berbagai tantangan dan kebutuhan hidup yang dihadapi. Dengan adanya kebutuhan tersebut yang semakin meningkat maka tingkat kesejahteraan hidup orang dihadapkan pada kebutuhan yang semakin meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan Upah dan Jaminan sosial terhadap kesejahtreraan tenaga kerja pada PG. Kebon Agung Malang. Metode pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif, dan data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari lapangan melalui kuosioner dari karyawan yang bekerja di bagian produksi gula PG. Kebon Agung Malang, sedangkan teknik pengambilan sampel menggunakan seluruh populasi karyawan tetap pada bagian gilingan di PG. Kebon Agung Malang. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif (distribusi frekuensi) dan alat yang digunakan untuk menganalisis dari data yang diperoleh dengan menggunakan regresi linear berganda. sedangkan untuk menguji hipotesis digunakan alat uji Nilai probabilitas yang akan mengukur nilai probabilitas korelasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat upah dan jaminan sosial berbanding lurus dengan kesejahteraan tenaga kerja di PG. Kebon Agung Malang. Dengan demikian jika terjadi pada peningkatan upah dan jaminan sosial maka akan terjadi peningkatan pada kesejahteraan tenaga kerja.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2017/53/051702197 |
Subjects: | 300 Social sciences > 331 Labor economics > 331.1 Labor force and market > 331.11 Labor force |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ilmu Ekonomi |
Depositing User: | Sugiantoro |
Date Deposited: | 27 Mar 2017 10:37 |
Last Modified: | 27 Oct 2021 06:54 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/109588 |
Preview |
Text
surya_agung_batara_skripsi.pdf Download (4MB) | Preview |
Actions (login required)
View Item |