Analisis Pengaruh Pelaksanaan Good Corporate Governance (Gcg) Terhadap Pencapaian Maqashid Syariah Di Perbankan Syariah Indonesia (Tahun 2012-2015)

Majid, Rifaldi (2017) Analisis Pengaruh Pelaksanaan Good Corporate Governance (Gcg) Terhadap Pencapaian Maqashid Syariah Di Perbankan Syariah Indonesia (Tahun 2012-2015). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Perbankan syariah sebagai bisnis yang beroperasi dengan prinsip dan sistem syariah seharusnya menjalankan bisnis berdasarkan maqashid syariah (tujuan syariah). Pengungkapan kinerja perbankan syariah dapat diukur dengan sharia maqashid index (SMI) yang mana membedakannya dengan perbankan lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh implementasi good corporate governance (GCG) perspektif maqashid syariah yang diukur dengan sharia maqashid index pada bank umum syariah di Indonesia selama periode 2012-2014. Terdapat 8 bank umum syariah yang menjadi sampel dalam penelitian, sehingga ada 32 laporan tahunan BUS yang diperoleh dengan teknik purposive sampling. Metode penelitan ini adalah kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi berganda. Analisis dilakukan untuk mengetahui pengaruh variabel ukuran dewan komisaris, dewan pengawas syariah, dan dewan direksi terhadap pencapaian nilai sharia maqashid index (SMI) di bank umum syariah di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keseluruhan variabel independen berpengaruh simultan terhadap pencapaian SMI. Namun berdasarkan hanya variabel dewan komisaris yang berpengaruh positif signifikan terhadap pencapai nilai SMI. Sedangkan, variabel dewan pengawas syariah dan dewan direksi tidak berpengaruh terhadap pencapaian nilai SMI.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2017/144/051703361
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Sugiantoro
Date Deposited: 19 Apr 2017 10:24
Last Modified: 29 Oct 2021 01:47
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/109422
[thumbnail of RIFALDI_MAJID_135020300111020_AKUNTANSI_ANALISIS_PENGARUH_PELAKSANAAN_GCG_2017.pdf] Text
RIFALDI_MAJID_135020300111020_AKUNTANSI_ANALISIS_PENGARUH_PELAKSANAAN_GCG_2017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Actions (login required)

View Item View Item