Strategi Pengembangan Pariwisata Melalui Ekowisata Pada Daya Tarik Wisata Bowele, Malang Selatan”

Simamora, HannaTuaMarina (2016) Strategi Pengembangan Pariwisata Melalui Ekowisata Pada Daya Tarik Wisata Bowele, Malang Selatan”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena pengembangan pariwisata untuk menarik minat berkunjung wisatawan diikuti oleh adanya pembangunan daerah destinasi pariwisata dan pertukaran budaya. Kontrol dari pihak pengelola wisata menjadi hal yang penting. Wana Wisata Bowele menerapkan ekowisata sebagai strategi pengembangan wisatanya. Oleh karena itu, Penulis tertarik untuk mengetahui bagaimana implementasi ekowisata sebagai strategi pengembangan wisata di Wana Wisata Bowele, Desa Purwodadi, Kecamatan Tirtoyudo, Malang Selatan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Pengumpulan data menggunakan teknik purposive dan snowball sampling. Proses pengumpulan data dilakukan dengan wawancara 7 orang tahap pertama, 5 orang tahap kedua dan 2 orang tahap ketiga dan juga mewawancarai para wisatawan. Teknik analisis data menggunakan teknik reduksi data dan teknik coding. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan ekowisata ditempat ini belum sepenuhnya berjalan. Hal tersebut terlihat dari produk (materi, akomodasi dan souvenir) belum mencerminkan khasanah lokal dan manajemen ekowisata bowele yang belum memikirkan kelangsungan ekologi jangka panjang serta permasalahan internal yang membuat jasa ekowisata di tempat ini belum intensif. Akan tetapi, Penelitian ini menemukan bahwa strategi diferensiasi dari Michael Porter’s five generic strategies dapat dipergunakan untuk menyelesaikan konflik internal.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2016/567/051609763
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 14 Oct 2016 15:16
Last Modified: 27 Oct 2021 03:58
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/109019
[thumbnail of 125020200111116_Hanna_Tua_Marina_Managemen.pdf]
Preview
Text
125020200111116_Hanna_Tua_Marina_Managemen.pdf

Download (9MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item