Pengaruh Kompetensi Auditor Terhadap Kualitas Audit Yang Dimoderasi Oleh Sifat Kepribadian Auditor

Dewi, DianKomala (2016) Pengaruh Kompetensi Auditor Terhadap Kualitas Audit Yang Dimoderasi Oleh Sifat Kepribadian Auditor. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Kepribadian auditor merupakan topik yang menarik dalam bidang akuntansi mengingat penelitian dengan topik ini masih jarang dilakukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk membuktikan secara empiris pengaruh kompetensi auditor dan kualitas audit, dengan fokus pada peran sifat kepribadian yakni the big five personality. Responden dalam penelitian ini adalah auditor yang terasosiasi dengan kantor akuntan publik di Kota Malang. Teknik analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis yang dirumuskan adalah modarated regressions analysis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kompetensi auditor berpengaruh terhadap kualitas audit. Selain itu, hanya sifat kepribadian extraversion dan neuroticism yang berpengaruh terhadap hubungan kompetensi auditor dan kualitas audit, namun sifat kepribadian lainnya seperti openness to experience, conscientiousness, dan agreeableness tidak berpengaruh pada hubungan kompetensi auditor dan kualitas audit. Hal ini mengindikasikan bahwa kepribadian auditor penting untuk meningkatkan kualitas audit.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2016/477/051609739
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Nur Cholis
Date Deposited: 06 Oct 2016 13:46
Last Modified: 06 Oct 2016 13:46
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/108919
Full text not available from this repository.

Actions (login required)

View Item View Item