Pengaruh Bcs Terhadap Produksi Susu Awal Laktasi Dan Masa Kosong ( Days Open) Pada Sapi Pfh Di Desa Ajung Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember

Saputra, Yudha Sukma Muga (2018) Pengaruh Bcs Terhadap Produksi Susu Awal Laktasi Dan Masa Kosong ( Days Open) Pada Sapi Pfh Di Desa Ajung Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian dilaksanakan pada tanggal 15 Juli sampai dengan 15 Agustus 2016 , yang bertempat di Desa Ajung Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember. Tujuan dari penelitian ini mengetahui pengaruh BCS terhadap produksi susu awal laktasi dan mengetahui besarnya pengaruh BCS terhadap masa kosong. Manfaat peneltian sebagai masukan bagi peternak dalam pengembangan usaha peternakan sapi perah yang dijalankan terutama untuk mendapatkan BCS yang ideal sehingga produksi susu dapat maksimal dan masukan bagi pemerintah daerah setempat dalam pengambilan keputusan atau penentuan kebijakan pengembangan peternakan. Materi yang digunakan dalam penelitian adalah sapi perah PFH sebanyak 60 ekor sapi laktasi. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pengamatan langsung di lokasi penelitian. Data di peroleh dengan observasi dan wawancara kepada peternak. Produksi susu diperah 2 kali dalam sehari yaitu pagi hari pukul 05.30 WIB sampai selesai dan sore hari pukul 15.00 WIB sampai selesai. Penentuan BCS dilakukan dengan cara pengamatan dan perabaan di daerah deposit lemak, yaitu seperti pada daerah punggung dan seperempat bagian sapi paling belakang. vi Selain itu juga dilakukan perabaan pada daerah penonjolan tulang pada pangkal ekor dan areal pinggang (loin), pangkal ekor, serta pinggang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setiap kenaikan 1 BCS pada sapi perah menalami keinaikan 1,63 liter yang diambil dari persamaan regresi Y = 7,38 + 1,63 X. Produksi susu pada sapi perah akan meningkat disebabkan yang dikuti dengan meningakatnya nilai pada BCS. Meningkatnya jumlah produksi susu pada sapi perah dipengaruhi oleh faktor exsternal (pemeliharan ternak, pemberian pakan, kondisi kandang dan cuaca serta iklim) dan faktor internal (genetic sapi, jeneis sapi, kondisi fisio logis dan volume ambing sapi). Hasil penelitan menunjukan setiap kenaikan 1 BCS maka masa kosong akan meningakat sebesar 0,44 hari yang diambil dari persaman regeresi Y = 94,41 + 0,44X. BCS tidak mempengaruhi panjang atau pendeknya masa kosong karena masa kosong dipengaruhi oleh kondisi biologis ternak. BCS memberikan pengaruh positif terhadap produksi susu awal laktasi namun tidak berpengaruh positif terhadap masa kosong (days open). Konsistensi dalam pemeliharan sapi mulai dari pemerahan tenak, kenyamanan kandang, kebersihan kandang, serta pemberian pakan perlu dijaga agar sapi tidak mudah stres, nengan terjaganya sistem pemeliharaan maka konsistensi produksi susu dapat dipertahankan bahkan produksi susu bisa meningkat.

English Abstract

The purpose of this research was to know the effect of the BCS on early lactation milk production and days open. The material 8 used in the study were 60 heads lactating cows . The method used was a case study with direct observations on site research. The data obtained by observation and interviews to the famers. The equipment used in this study was milk can to measure the amount of milk production. The results showed that regression equatuion of BCS and milk production was Y = 7.38 + 1.63X with coefficient correlation = 0.52 and regression equation of BCS and days open was Y = 94.41 + 0, 44 X. with coefficient correlation = 0.03. The conclusion of this research was BCS have effect on milk production but not on days open. The suggestion of this research was the best of the BCS of cows according to milk production was BCS 3.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FPT/2018/92/051802530
Uncontrolled Keywords: BCS, milk production, days open.
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 636 Animal husbandry > 636.2 Cattle and related animals > 636.23 German, Dutch, Danish, Swiss breeds of cattle > 636.234 Dairy breeds
Divisions: Fakultas Peternakan > Peternakan
Depositing User: soegeng sugeng
Date Deposited: 23 May 2018 01:07
Last Modified: 22 Oct 2021 05:17
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/10855
[thumbnail of BAGIAN DEPAN.pdf]
Preview
Text
BAGIAN DEPAN.pdf

Download (345kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (197kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (74kB) | Preview
[thumbnail of BAB II.pdf]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (102kB) | Preview
[thumbnail of BAB III.pdf]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (111kB) | Preview
[thumbnail of BAB I.pdf]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (86kB) | Preview
[thumbnail of BAB IV.pdf]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (89kB) | Preview
[thumbnail of BAB V.pdf]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (7kB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item