Pengaruh Mobile Advertising Dalam Mendorong Attitude Toward Mobile Advertising Pada Industri Minimarket (Study Pada Konsumen Alfamart di Kota Malang, Indonesia )”.

Wahyuni, EvyDwi (2015) Pengaruh Mobile Advertising Dalam Mendorong Attitude Toward Mobile Advertising Pada Industri Minimarket (Study Pada Konsumen Alfamart di Kota Malang, Indonesia )”. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Penelitian ini membahas tentang iklan, dimana iklan merupakan salah satu hal penting dalam pemasaran, dengan tujuan iklan untuk menginformasikan, membujuk, mengingatkan dan memperkuat image produk dihadapan konsumen dengan menggunakan media iklan berupa telepon seluler (mobile advertising) seperti SMS dan MMS, dengan menentukan sikap karena konsumen memiliki karakteristik dan harapan yang berbeda-beda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel entertainment, informativeness, irritation, dan credibility terhadap attitude toward mobile advertising pada konsumen Alfamart di Kota Malang, Indonesia secara parsial dan simultan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif, sumber data yang digunakan primer dan sekunder. Alat uji istrument penelitian yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, uji asumsi klasik yang meliputi uji multikolinearitas,uji heteroskedastisitas, uji normalitas. Untuk uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji F dan uji t. Penelitian ini merupakan jenis penelitian explanatory research yang menjelaskan hubungan kausal antara variabel independen dan variabel dependen.Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen Alfamart di Kota Malang, Indonesia dan menggunakan sampel sebanyak 100 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposivesampling. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel entertainment, informativeness, irritation, dan credibility berpengaruh secara signifikan terhadap attitude toward mobile advertising. Secara parsial variabel informativeness dan credibility berpengaruh secara signifikan terhadap attitude toward mobile advertising sedangkan variabel entertainment dan irritation berpengaruh secara tidak signifikan terhadap attitude toward mobile advertising dimana irritation merupakan satu-satunya variabel yang negatif. Adapun variabel yang dominan mempengaruhi attitude toward mobile advertising pada konsumen Alfamart di Kota Malang yaitu variabel credibility.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2015/688/051508523
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 20 Nov 2015 10:04
Last Modified: 27 Oct 2021 10:11
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/108310
[thumbnail of SKRIPSI.pdf]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item