Resita, IndriNur (2015) Determinan Individu Terhadap Penggunaan Mobile Banking: Pendekatan Modifikasi Technology Acceptance Model (Tam) (Studi Pada Masyarakat Pengguna Mobile Banking Di Kabupaten Lamongan). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi minat individu untuk menggunakan layanan mobile banking dengan memodifikasi model Technology Acceptance Model (TAM). Faktor-faktor yang mempengaruhi minat individu untuk menggunakan mobile banking dalam penelitian ini adalah persepsi kegunaan, persepsi kemudahan penggunaan, persepsi risiko, dan sikap penggunaan. Penelitian ini dilakukan terhadap masyarakat Kabupaten Lamongan yang menggunakan fasilitas mobile banking dari Bank Mandiri, Bank BNI, dan Bank BRI dengan menggunakan metode survei. Sebanyak 200 kuesioner disebarkan dan sebanyak 122 kuesioner yang diterima kembali dapat digunakan. Analisis dilakukan menggunakan Partial Least Square (PLS) dengan bantuan software Smart PLS versi 2.0M3. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konstruk persepsi kegunaan, persepsi kemudahan penggunaan, dan persepsi risiko berpengaruh terhadap sikap penggunaan mobile banking. Konstruk sikap penggunaan memiliki pengaruh terhadap minat individu untuk menggunakan mobile banking. Implikasi dari penelitian ini relevan bagi pihak bank dan analis mobile banking untuk dapat mengembangkan sistem informasi dengan memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi minat individu dalam menggunakan mobile banking.
English Abstract
This study purposes to examine the factors that influence individual intention to use mobile banking services by modified Technology Acceptance Model (TAM). The antecedent of individual intention to use mobile banking in this research are perceived usefulness, perceived ease of use, perceived risk, and attitude. This research was conducted at city of Lamongan residents who use mobile banking facility from Bank Mandiri, Bank BNI, and Bank BRI by survey method. A number of 200 questionnaires were distributed and 122 questionnaires have been received back can be used. The data were analyzed by Partial Least Square (PLS) using SmartPLS version 2.0M3 sofware. The result of study showed that perceived usefulness, perceived ease of use, and perceived risk affect individual attitude to use mobile banking. Attitude toward using affect an individual behavioral intention to use mobile banking. The implications of this research are relevant for bankng institutions and mobile banking analyst to consider the factors which influence an individual intention to use mobile banking in the development the information systems.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2015/559/051508393 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Kustati |
Date Deposited: | 25 Nov 2015 15:21 |
Last Modified: | 01 Nov 2021 04:34 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/108170 |
Text
SKRIPSI_GABUNGAN_INDRI_NUR_RESITA.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Actions (login required)
View Item |