Peran Kesadaran Merek terhadap Citra Merek, Kualitas Merek, dan Niat Mengunjungi Kembali suatu Event: Sebuah Pembelajaran dari Ijen Car Free Day

Parahiyanti, CesyaRizkika (2015) Peran Kesadaran Merek terhadap Citra Merek, Kualitas Merek, dan Niat Mengunjungi Kembali suatu Event: Sebuah Pembelajaran dari Ijen Car Free Day. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Indutsri event organizer saat ini telah diperhitungkan sebagai salah satu peluang bisnis yang menarik dalam memberikan kontribusi terhadap dampak ekonomi utama yang positif. Event dapat dikategorikan ke dalam beberapa aktivitas yang dilakukan oleh suatu manajemen event atau event organizer dalam mencapai beberapa tujuan tertentu. Secara khusus, tujuan diadakannya suatu event adalah mengumpulkan orang-orang di saat-saat tertentu untuk melakukan aktivitas serupa yang mengarah terhadap terbentuknya suatu komunitas sebagai bagian dari interaksi sosial di dalam suatu masyarakat. Terlepas dari perannya di dalam membentuk sebuah komunitas, suatu event juga diakui sebagai alat pemasaran yang penting di dalam menciptakan merek suatu tempat tujuan tertentu. Penilitian ini bertujuan untuk membangun ekuitas merek secara teoritis di mana komponen utama dari ekuitas merek tersebut dievaluasi berdasarkan persepsi pengunjung di dalam konteks pariwisata. Ekuitas merek dibangun oleh empat dimensi yaitu kesadaran merek suatu event, citra merek suatu event, kualitas merek suatu event, dan niat mengunjungi kembali suatu event. Dengan menggunakan teknik sampel convenience, 205 pengunjung Ijen Car Free Day (ICFD) sebagai objek event digunakan sebagai responden untuk mendapatkan data. Penelitian ini menggunakan Partial Least Square (PLS) untuk menganalisa data baik dari segi perhitungan outer model maupun perhitungan inner model. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa kesadaran merek suatu event berpengaruh positif dan signfikan terhadap citra merek, kualitas merek, dan niat mengujungi kembali suatu event. Kemudian, citra merek suatu event juga terbukti memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas merek dan niat mengunjungi kembali suatu event. Sebaliknya, kualitas merek suatu event tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap niat mengunjungi kembali suatu event.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2015/177/051502737
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 13 Apr 2015 15:14
Last Modified: 29 Oct 2021 06:25
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107750
[thumbnail of BAB_3_-_Cesya.pdf] Text
BAB_3_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB_4_-_Cesya.pdf] Text
BAB_4_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of BAB_2_-_Cesya.pdf] Text
BAB_2_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB_1_-_Cesya.pdf] Text
BAB_1_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB_5_-_Cesya.pdf] Text
BAB_5_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of COVER_+_Daftar_Isi_-_CESYA.pdf] Text
COVER_+_Daftar_Isi_-_CESYA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[thumbnail of Original_Letter_of_Research_-_Cesya.pdf] Text
Original_Letter_of_Research_-_Cesya.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Actions (login required)

View Item View Item