Bimantari, Lovina (2014) Penerapan Equal Employment Opportunity Berdasarkan Ratifikasi Konvensi Ilo No. 111 Terhadap Penghapusan Diskriminasi Gender (Studi Kasus pada Bank X Cabang Kediri). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan equal employment opportunity (EEO) berdasarkan ratifikasi konvensi ILO No. 111 terhadap penghapusan diskriminasi gender di Bank X Cabang Kediri. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif – studi kasus, metode ini digunakan untuk menjangkau, menjelaskan dan menggambarkan segala permasalahan dengan lebih mendalam dan sesuai dengan masalah dan tujuan penelitian. Penelitian ini menggunakan tiga orang informan karyawan Bank X Cabang Kediri sebagai key person, yang dipilih secara purposive dan snowball sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis makna (content analysis). Verifikasi data diuji melalui validitas konstruk (construct validity), validitas eksternal dan internal, dan realibilitas. Hasil dari penelitian ini adalah, tidak ditemui adanya diskriminasi terhadap pekerja perempuan ditinjau dari: akses dalam mendapatkan pekerjaan, akses mendapatkan pelatihan dan pengembangan, akses mendapatkan peningkatan jabatan sesuai pengalaman, dan upah kerja yang sama. Dalam aspek kondisi kerja, pemberian asuransi jiwa dan kesehatan yang diberikan kepada karyawan perempuan tidak sama dengan karyawan laki-laki.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2014/4/051400407 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Hasbi |
Date Deposited: | 03 Feb 2014 09:05 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 03:04 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107429 |
Text
LOVINA_BIMANTARI-SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Actions (login required)
View Item |