Abusan, RisaniAtiaDeshinta (2014) Determinan Tindakan dalam Penggunaan Pembelian secara Online. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi tindakan penggunaan pembelian secara online dengan menggunakan model Theory of Reasoned Action (TRA) dan Technology Acceptance Model (TAM). Variabel yang digunakan adalah persepsi kemudahaan penggunaan, persepsi kegunaan, kepercayaan pada toko online, pengaruh teman sebaya, sikap, minat dan tindakan penggunaan pembelian secara online. Penelitan ini menggunakan software Smart PLS versi 2.0, dengan teknik sampling non probablity sampling yang menggunakan 209 responden. Responden adalah mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya Malang. Karakteristik responden adalah individu yang pernah menggunakan pembelian secara online minimal lebih dari sekali, pengguna internet dan mahasiswa aktif jurusan akuntansi di FEB-UB. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi kegunaan berpengaruh positif terhadap sikap, kepercayaan pada toko online berpengaruh positif terhadap sikap, pengaruh teman sebaya berpengaruh positif terhadap sikap, sikap berpengaruh positif terhadap minat, minat berpengaruh positif terhadap kepada tindakan penggunaan pembelian secara online. Persepsi kemudahaan penggunaan berpengaruh negatif terhadap sikap. Implikasi dari penelitian ini diharapkan dapat membantu online marketer untuk memperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi tindakan pengguna pembelian secara online sehingga mampu membuat sistem akuntansi yang tepat untuk usaha mereka, khususnya untuk siklus penjualan
English Abstract
The research was done to know the influencing factors of online buying usage action by using Theory of Reasoned Action (TRA) and Technology Acceptance Model (TAM). The used variable is the usage easiness, usage perception, trust to the online shop, the influence of peers, attitude, interest, and the usage action of online buying. The research used software Smart PLS version 2.0, by sampling technique of non probability sampling that used 209 respondents. The respondents were students of Accounting Department of Economic and Business Faculty of Brawijaya University of Malang. The respondents characteristic is individual that ever use online buying at least once, internet user and active students of accounting department of FEB-UB. The research showed that the usage perception influence positively to the attitude, trust to the online shop influence positively to the attitude, the influence of peers to the attitude, the positive influence to the interest, interest influence positively to the usage action of online buying. But easiness perception of usage influence negatively. Implication of the research is expected able to help online marketer to consider factors that influence the user action of online buying so able to make appropriate accounting system for their business, especially for the selling cycle.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2014/339/051406338 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 22 Sep 2014 07:31 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 02:41 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107363 |
![]() |
Text
2014-_DETERMINAN_TINDAKAN_DALAM_PENGGUNAAN_PEMBELIAN_SECARA_ONLINE_-_RISANI_ATIA_DESHINTA_-_AKUNTANSI_2010.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |