Analisis Balanced Scorecard Sebagai Alat Pengukur Kinerja Perusahaan (Studi Kasus Pada Pt Pln (Persero) Area Malang)

Nugroho, Aditya (2014) Analisis Balanced Scorecard Sebagai Alat Pengukur Kinerja Perusahaan (Studi Kasus Pada Pt Pln (Persero) Area Malang). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur kinerja PT. PLN Area Malang dengan menggunakan konsep Balanced Scorecard. Balanced Scorecard adalah sistem manajemen strategik yang menerjemahkan misi dan strategi suatu organisasi dalam tujuan dan ukuran operasional. Tujuan dan ukuran dikembangkan untuk empat perspektif yaitu: perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal, dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan. Penelitian studi kasus ini menggunakan data primer dan data sekunder dari tahun 2012-2013. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dengan pimpinan dan karyawan PT PLN Area Malang yang berwenang di bidangnya, dan juga dengan cara dokumentasi, yaitu pengumpulan data yang bersumber dari laporan atau catatan dalam perusahaan. Empat perspektif digunakan pada penelitian ini yang terdiri dari perspektif keuangan (ROA, Profit margin, TATO, operating ratio), perspektif pelanggan (customer retention, customer acquisition, customer complain) perspektif proses bisnis internal (SAIDI, SAIFI dan susut jaringan) dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan (employee productivity,employee training and employee turnover). Hasil pengukuran kinerja PT PLN Area Malang dengan pendekatan Balanced Scorecard secara umum menunjukkan kinerja yang berimbang antara perspektif satu dengan yang lainnya. Perspektif pelanggan dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan memperoleh hasil yang meningkat dari tahun 2012 ke tahun 2013, sedangkan perspektif keuangan dan bisnis internal mengalami penurunan dari tahun 2012 ke tahun 2013.

English Abstract

This study aims to measure how PT. PLN Area Malang performance using Balanced Scorecard concept. Balanced Scorecard is strategic management system that translate mission and strategy of organisation in objective and operational measurement. Objective and measurement develop to four perspective namely: financial perspective, customer perspective, internal business process perspective, and learning and growth perspective. This case study research use primary data and secondary data from 2012- 2013. Data collecting technique conducted using interview with management and employee in charge at PT PLN Area Malang, and also using documentation method, that is data collection which source from report or note in company. Four perspective used in this research consist of financial perspective (ROA, Profit margin, TATO, operating ratio), customer perspective (customer retention, customer acquisition, customer complain) internal business process perspective (SAIDI, SAIFI and connection shrink) and learning and growth perspective (employee productivity,employee training and employee turnover). The results of PT PLN Area Malang performance measurement with Balanced Scorecard approach generally has shown balance performance between every perspective. Customer perspective and learning and growth perspective gain higher performance from year 2012 to year 2013, while financial perspective and internal business perspective experience degradation performance from year 2012 to year 2013.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2014/259/051404440
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Depositing User: Budi Wahyono Wahyono
Date Deposited: 08 Aug 2014 10:15
Last Modified: 21 Oct 2021 02:09
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/107276
[thumbnail of Softcopy_Skripsi_Aditya_Nugroho.pdf]
Preview
Text
Softcopy_Skripsi_Aditya_Nugroho.pdf

Download (5MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item