Faktorfaktor yang mempengaruhi pergantian auditor oleh klien

PangkyW, RMAloysius (2012) Faktorfaktor yang mempengaruhi pergantian auditor oleh klien. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.

Abstract

Masa perikatan audit yang panjang antara auditor dengan kliennya memiliki dampak terhadap independensi auditor. Salah satu anjuran agar tetap independen adalah memiliki rotasi wajib auditor.. Beberapa penelitian terdahulu tentang pergantian auditor menunjukkan hasil penelitian yang berbeda-beda. Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi pergantian Kantor Akuntan Publik di Indonesia. Faktorfaktor yang digunakan antara lain financial distress , opini auditor, pergantian manajemen, ukuran KAP, pertumbuhan perusahaan dan peluang untuk memanipulasi income . Sampel penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2007-2010. Total sampel penelitian berjumlah 680 perusahaan manufaktur berdasarkan purposive sampling. Pengujian terhadap hipotesis penelitian dilakukan menggunakan analisis regresi logistik ( logistic regression ) yang terdapat dalam SPSS. Hasil pengujian terhadap hipotesis penelitian menunjukkan bahwa opini auditor, ukuran KAP, dan pertumbuhan perusahaan berpengaruh signifikan terhadap pergantian auditor, sedangkan pengujian terhadap financial distress , pergantian manajemen, dan peluang untuk manipulasi income tidak berpengaruh signifikan terhadap pergantian auditor.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Identification Number: SKR/FE/2012/597/051303045
Subjects: 600 Technology (Applied sciences) > 658 General management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Endang Susworini
Date Deposited: 17 Apr 2013 11:01
Last Modified: 18 Oct 2021 08:42
URI: http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106431
[thumbnail of 051303045.pdf]
Preview
Text
051303045.pdf

Download (3MB) | Preview

Actions (login required)

View Item View Item