Tara, Metta Anggit Destan (2018) Pengaruh Pesan dengan Pendekatan Ras Takut terhadap Motivasi Perubahan Perilaku Pada Saat Berkendara (Studi pada Iklan Layanan Masyarakat Korlantas Polri Versi “Keselamatan Untuk Kemanusiaan” dengan Menggunakan Extended Parallel Process Model). Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh pesan dengan pendekatan rasa takut pada iklan layanan masyarakat (ILM) Korlantas Polri terhadap motivasi perubahan perilaku pada saat berkendara. Penelitian ini menggunakan teori extended parallel process model sebagai alat ukur karena teori EPPM merupakan teori yang berfokus pada pesan dengan daya tarik rasa takut yang digunakan untuk memahami bagaimana individu menyesuaikan dirinya dengan pesan yang dianggap menakutkan atau merugikan. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen jenis Posttest Only Control Design yang membagi responden menjadi dua kelompok yaitu kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan independent t – test karena dalam penelitian ini, terdapat dua kelompok bebas yang disebut sebagai kelompok yang tidak berpasangan. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh dari pesan dengan pendekatan rasa takut pada ILM Korlantas Polri terhadap motivasi perubahan perilaku pada saat berkendara meskipun dimensi penerimaan ancaman memiliki nilai yang lebih tinggi dibandingkan dimensi penerimaan efikasi. Berdasarkan hal ini, responden melakukan pemrosesan pengendalian bahaya untuk memunculkan motivasi protektif dengan cara mengubah perilakunya agar terhindar dari ancaman tersebut. Hal tersebut karena berdasarkan EPPM, faktor utama untuk mempengaruhi penerima pesan yaitu pesan ancaman itu sendiri.
English Abstract
The purpose of this study is to find out the effect of messages with the fear appeals to public service ads (ILM) of Korlantas Polri to motivational behavior at driving. The author uses Extended Parallel Process model theory as the measuring instrument because Witte & Allen (in Redmond, Dong & Frazier, 2015) explain that EPPM theory is a theory that focuses on messages with the appeal of fear used to understand how individuals adjust themselves with messages that are seemed frightening or detrimental. This research uses Posttest Only Control Design type of experiment method that divided the respondents into two groups: control group and experiment group. The data analysis technique in this research uses independent t - test, because in this research, there are two independent groups called as unpaired groups. The result from this research shows that there is influence of messages with fear appeals to Korlantas Polri’s ILM to motivational behavior change at driving, although the threat receiving dimension has a higher value than the efficacy acceptance dimension. Based on this thing, the respondents do hazard control processing to trigger protective motivation by changing their behavior in order to be avoided from the threats. That thing happened because based on EPPM, the main factor to affect the message receivers is a message with such threat itself.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FIS/2018/213/051803613 |
Uncontrolled Keywords: | Extended Parallel Process Model, Iklan Layanan Masyarakat, Korlantas Polri, Pendekatan Rasa Takut. |
Subjects: | 300 Social sciences > 324 The political process > 324.5 Nominating candidates |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Budi Wahyono Wahyono |
Date Deposited: | 17 May 2018 01:47 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 02:32 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/10619 |
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (519kB) |
|
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (265kB) |
|
Text
BAGIAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (247kB) |
|
Text
DAFTAR PUTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (381kB) |
|
Text
Lampiran.pdf Restricted to Registered users only Download (951kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (606kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (197kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (239kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (339kB) |
Actions (login required)
View Item |