Nuraini,Icha (2012) Analisis Pelaksanaan Dan Pengungkapan Corporate Social Responsibility Pada Perusahaan Pertambangan Umum Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2010. Sarjana thesis, Universitas Brawijaya.
Abstract
Saat ini pembangunan berkelanjutan merupakan konsep yang sering diterapkan oleh perusahaan. Perusahaan tidak hanya dituntut untuk memperhatikan segi ekonomi, tapi juga melaksanakan tanggung jawab sosial dan lingkungan. Konsep tersebut lebih dikenal dengan CSR. Perusahaan pertambangan umum adalah salah satu yang wajib melaksanakan dan mengungkapkan CSR karena berhubungan langsung dengan alam. Hal ini secara khusus disebutkan dalam PSAK No. 33. Namun, kewajiban ini tidak disertai dengan peraturan pelaksanaan dan pengungkapannya serta sanksi bagi pelanggaran sehingga tingkat kesadaran dan pengungkapan setiap perusahaan berbeda. Pada umumnya perusahaan menggunakan standar dari Global Reporting Initiative (GRI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pelaksanaan dan pengungkapan CSR pada empat perusahaan pertambangan umum sesuai pedoman GRI dan PSAK No. 33 dan tipe pengungkapannya. Peneliti menggunakan data sekunder berupa laporan keberlanjutan dan laporan keuangan yang dianalisis dengan metode Content Analysis. Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat pelaksanaan dan pengungkapan CSR perusahaan pertambangan umum berbeda. Tahun 2009 rata-rata kesadaran CSR masih rendah yaitu 68%, tahun 2010 meningkat menjadi 94%, tiga nilai tertinggi diraih oleh Antam, Bukit Asam, dan Timah yang merupakan BUMN. Topik yang paling banyak dipenuhi tahun 2009 adalah ekonomi sedangkan tahun 2010 adalah topik keterlibatan masyarakat dan tanggung jawab produk. Tipe pengungkapan CSR juga berbeda setiap perusahaan, tahun 2010, 87% menggunakan tipe kualitatif deskriptif (KLD) sedangkan tipe kuantitatif moneter (KM) dan kuantitatif non moneter (KNM) pada umumnya hanya untuk memperjelas informasi kualitatif deskriptif sehingga mudah dipahami.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Identification Number: | SKR/FE/2012/192/051201815 |
Subjects: | 600 Technology (Applied sciences) > 657 Accounting |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Endang Susworini |
Date Deposited: | 25 Jun 2012 08:37 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 13:53 |
URI: | http://repository.ub.ac.id/id/eprint/106004 |
![]() |
Text
daftar_isi.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
daftar_pustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
KATA_PENGANTAR.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
COVER.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Actions (login required)
![]() |
View Item |